Umumnya, spasi disk pada hard disk atau disk drive lainnya dapat berkurang secara tak kasat mata akibat adanya file-file yang tidak berguna. File-file tersebut seharusnya sudah tidak terpakai tetapi masih ada pada disk akibat instalasi dan sebagainya. Untuk menghapus satu per satu seringkali dirasa sulit sehingga dibutuhkan software pembersih.
Free Disk Cleanup adalah software pembersih junk files dan berkas-berkas tak terpakai lainnya sehingga disk akan lebih luang. Free Disk Cleanup dapat dikatakan mirip dengan software-software sejenis semisal CC Cleaner, Junk File Cleaner, dan sebagainya. Free Disk Cleanup saat ini dikembangkan pada versi terbaru dan lebih spesifik dalam menangani pembersihan disk. Free Disk Cleanup terbaru disebut Folder Size dan software ini juga didampingi software Fast Duplicate Files Finder untuk menunjang pembersihan.
Free Disk Cleanup dapat digunakan pada segala jenis disk baik hard disk, removable, bahkan memory card. Free Disk Cleanup memiliki kolom untuk memasukkan disk yang akan dipindai. Setelah menentukan target pemindaian, Free Disk Cleanup akan memindai secara cepat. Informasi mengenai isi disk akan ditampilkan berdasarkan nama, ukuran, persentase penggunaan spasi, jumlah files hingga subfolders, tanggal pembuatan, perubahan, dan pengaksesan, atribut, dan pemiliknya. Free Disk Cleanup juga menampilkan diagram untuk mengetahui persentase penggunaan disk oleh file-file tertentu yang dominan. Diagram yang tersedia berupa diagram lingkaran dan balok serta bisa disimpan dalam bentuk gambar.
Pembersihan file dapat dilakukan secara satu per satu atau sekaligus dengan memilih file yang sudah tidak digunakan. Informasi yang ditayangkan secara mendetail akan memudahkan pengguna untuk memilah-milah file mana yang sudah tidak berfungsi atau tidak terpakai. Selain itu, pemindaian yang dilakukan dapat disaring sesuai nama, ukuran, jenis file, folders, dan subfolders, serta lainnya. Sayangnya, fitur ini hanya tersedia pada versi berbayar dari Free Disk Cleanup. Perlu diketahui, hasil penghapusan Free Disk Cleanup tetap harus dibersihkan dari Recycle Bin. Free Disk Cleanup dapat disimpulkan sesuai untuk pembersihan yang mendetail dan pemenuhan informasi terkait file pada disk.