Anda dapat menemukan beragam jenis scanner di masa sekarang, salah satu yang terkenal adalah Scanner milik Canon. Tipe scanner yang diusung oleh Canoscan Lide 100 adalah flatbed Color Image Scanner dengan ukuran kertas maksimal adalah A4. Untuk koneksi ke perangkat komputer, scanner ini telah menggunakan USB 2.0 Hi-Speed sehingga untuk melakukan kegiatan scan dengan resolusi maksimal 2400dpi x 4800dpi tidak terasa begitu lama. Sebagai percobaan untuk proses scanning sebuah gambar berukuran 400ppi membutuhkan waktu sebesar 53 detik. Keunggulan lainnya, Scanner dari Canon ini tidak membutuhkan daya tambahan, sehingga asupan daya cukup berasal dari kabel USB saja. Sebagai pasangan antarmuka dari driver scanner ini, Anda dapat mengunduh aplikasi Canon Scangear. Aplikasi ini dapat membantu Anda untuk keperluan scanning, sehingga Anda cukup menjalankan aplikasi ini saja tanpa harus memanggil aplikasi dari control panel. Selain itu di dalam aplikasi Canon Scangear, Anda juga dapat melakukan perubahan sedikit dari hasil scan Anda, seperti melakukan preview, rotasi dan editing sederhana.
Kekurangan yang dirasakan pada saat menggunakan scanner ini adalah Canon belum menyertakan aplikasi OCR (Optical Character Recognition) dalam driver Canoscan Lide 100. Ada sebuah bug atau masalah kecil yang mungkin muncul apabila Anda menggunakan aplikasi Scangear. Pada saat Anda melakukan instalasi driver Canoscan Lide 100, dan sebelumnya telah terpasang driver Canon Scanner yang lain, maka driver Canoscan Lide 100 bisa jadi tidak terinstal dengan benar. Hal ini dikarenakan masih tercatatnya driver Canon Scanner sebelumnya tersebut di dalam registry Windows, walaupun Anda telah melakukan proses uninstall secara benar. Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda dapat melaukan proses uninstall dengan program third-party. Jika tidak, Anda dapat melakukan proses reinstall sistem operasi Anda. Secara keseluruhan kinerja yang yang diberikan oleh Canoscan Lide 100 sudah tergolong baik dan sudah mencakup fungsi utamanya sebagai perangkat scanner walaupun masih terdapat bagian yang dapat dikembangkan. Secara perangkat lunak, driver Canoscan Lide 100 juga senantiasa diperbaharui, sehingga kompatibel dengan sistem operasi terbaru yang dikembangkan oleh Microsoft.