Dokumen fisik seringkali dibutuhkan dalam bentuk digital dan cara yang paling efektif adalah dengan memindai dokumen fisik tersebut. Sayangnya, tidak semua alat pemindai mampu membaca karakter huruf pada kertas. Hasil pemindaian dalam bentuk gambar tentu harus diubah ke bentuk dokumen digital agar mudah digunakan.
PNG to PDF Converter adalah perangkat lunak untuk mengkonversi file gambar PNG ke file PDF. PNG atau Portable Network Graphics banyak digunakan sebagai format standar file gambar. PNG juga banyak digunakan sebagai output pemindaian. PNG to PDF Converter mampu mengakomodasi kebutuhan tersebut. PNG to PDF Converter bekerja secara spesifik dengan mengkonversi file PNG ke PDF secara cepat. Selain itu, PNG to PDF Converter juga bisa menggabungkan beberapa gambar PNG menjadi satu dokumen PDF. Fitur ini akan berguna untuk pembuatan katalog atau album gambar.
PNG to PDF Converter mengharuskan pengguna menambahkan file gambar PNG melalui fungsi add image. Pengguna hanya bisa menambahkan file gambar PNG saja baik satu persatu maupun sekaligus. Kemudian, pengguna bisa mengisi field kosong mengenai metadata dan target output PDF nantinya. Pengguna bisa menambahkan judul, nama penulis, subyek, thumbnails yang dikehendaki, dan warna latar untuk hasil PDF. Folder target penyimpanan juga bisa disetel sesuai keinginan. Setelah informasi terisi, PNG to PDF Converter akan mengubah gambar PNG menjadi PDF dalam waktu sekejap dengan menjalankan perintah start conversion.
Selain, fungsi dasar, terdapat fungsi tambahan pada PNG to PDF Converter. Fungsi tambahan tersebut meliputi fungsi seleksi dan deseleksi, fungsi remove atau clear, serta fungsi untuk menambahkan file PNG dalam satu folder sekaligus. Selain itu, file PNG yang ditambahkan akan ditampilkan dalam bentuk preview berikut informasinya berupa dimensi, resolusi, dan ukuran file. Namun, PNG to PDF Converter seharusnya dibekali dengan fitur move untuk memindahkan gambar-gambar yang ditambahkan agar sesuai urutan dalam pembuatan PDF. Pada software ini, pengguna masih harus menghapus dan memasukkan ulang file PNG agar sesuai dengan urutan yang diinginkan.