Satu lagi aplikasi yang dikhususkan bagi mereka yang memerlukan agenda sebagai pengingat berbagai jadwal meeting. Dengan hadirnya aplikasi DigiCal+ Calendar & Widgets yang dikeluarkan oleh Digibites hal tersebut dapat dengan mudah teratasi. Anda tidak perlu melakukannya secara manual atau tanpa bantuan orang lain untuk melakukannya. Dengan mengandalkan smartphone Anda, pengguna dapat menuliskan segala jadwal pengguna. Kelak dengan semua alarm yang ada, aplikasi ini akan membantu sebagai reminder bagi pengguna. DigiCal+ Calendar & Widgets bisa didapatkan dengan melakukan pembayaran sebesar Rp. 57,450,-
Mengapa aplikasi DigiCal+ Calendar & Widgets dikatakan sangat berguna bagi mereka yang menggunakannya? DigiCal+ Calendar & Widgets memberikan tampilan yang sangat baik yaitu tampilan berupa satu layar penuh sehingga tidak ada hal yang akan mengganggu penglihatan pengguna. Peletakkan berbagai macam jadwal dapat dilakukan sesuai dengan tingkat kebutuhan. Pengguna dapat mengatur apa saja yang menjadi tingkat prioritas mereka dan dapat ditampilkan dengan simbol atau icon tertentu. Jika pengguna memiliki aktifitas rutin, mereka juga bisa langsung mengaktifkan pilihan "berulang" sehingga aktifitas yang baru saja mereka input otomatis akan terulang setiap beberapa waktu sesuai dengan pilihan pengguna.
Pengguna dapat menemukan aplikasi sejenis DigiCal+ Calendar & Widgets antara lain Business Calender Pro, aCalendar+ Calendar & Tasks, atau Calendar Widget: Month+Agenda. Secara standar, penanggalan hari ini akan ditandai dengan lingkaran pada tanggal yang dimaksud. Jika pengguna ingin berpindah ke bulan berikutnya, pengguna hanya harus melakukan swipe ke kanan. Hal yang sama berlaku untuk swipe kiri. Jika pengguna ingin melihat keseluruhan rencana atau jadwal pada satu bulan, pengguna dapat menampilkan dalam bentuk diagram sehingga lebih mudah untuk diamati. Tentunya pengguna dapat mangatur dalam menu pengaturan untuk metode lebih lanjut.
Sebagai pelengkap tambahan, aplikasi DigiCal+ Calendar & Widgets ini dapat dikoneksikan langsung dengan beberapa aplikasi penunjang lainnya, seperti Whatsapp, BBM (Blackberry ), atau Email untuk meningkatkan utilitas penggunaan dari DigiCal+ Calendar & Widgets itu sendiri. Dengan melakukan sinkronisasi, pengguna tidak perlu repot melakukan penginputan data. Secara otomatis semua reminder akan langsung berpindah. Hal ini akan berguna bagi mereka yang memiliki akun jejaring sosial. Melalui DigiCal+ Calendar & Widgets pengguna akan mendapatkan informasi kapan teman-teman jejaring sosial pengguna merayakan anniversary atau tanggal penting lainnya.