Temple Run: Brave adalah satu dari dua buah spinoff permainan Temple Run yang dikembangkan oleh Imangi Studio berdasarkan film Disney, di mana judul satunya lagi adalah Temple Run: Oz. Untuk memperoleh permainan ini Anda harus merogoh kocek sebesar Rp 24.000,-.
Dirilis pada tahun 2012, Temple Run: Brave dibuat berdasarkan film animasi Brave yang beredar di tahun yang sama. Sesuai dengan filmnya, permainan ini berlokasi di dataran tinggi Skotlandia. Karakter utama yang dapat dimainkan adalah Merida, sang putri tomboy. Seperti halnya seri Temple Run lainnya, tujuan permainan adalah berlari sejauh mungkin dan mengumpulkan koin sebanyak mungkin sambil menghindari berbagai rintangan yang menghadang. Dalam permainan ini, Merida harus berlari dari kejaran beruang jahat Mor’du.
Kontrol permainan Temple Run: Brave masih serupa dengan seri lainnya. Gestur slide atas dan bawah digunakan untuk melompat atau merunduk menghindari objek yang menghadang, dan gestur slide kanan dan kiri digunakan untuk berbelok. Memiringkan perangkat Android ke kanan dan kiri juga membuat Merida bergeser, berguna pada saat Anda ingin mengumpulkan koin.
Fitur yang berbeda pada Temple Run: Brave adalah adanya gameplay memanah. Dalam berlari, di area-area tertentu akan muncul simbol panah di layar dengan sejumlah lingkaran kecil di atasnya. Lingkaran tersebut menunjukkan berapa jumlah target yang harus dipanah. Target panah akan ditemui di area tersebut, di sisi kiri ataupun kanan jalan. Untuk memanahnya pemain cukup melakukan tap pada target, dan Merida akan menembakkan panahnya dengan jitu. Jika berhasil mengenai semua target di area tersebut, pemain akan menerima bonus koin. Gameplay memanah ini membutuhkan kejelian pemain untuk dapat mencari target panah karena target panah memiliki warna coklat yang mirip dengan warna pohon. Kecepatan respon pemain juga dituntut karena Merida sedang berlari. Terlambat sedikit maka target panah akan hilang tertinggal.
Selain koin, ada pula benda-benda power-up yang bisa didapatkan dalam perjalanan seperti tambahan kecepatan. Koin yang didapat dalam permainan dapat digunakan untuk upgrade. Anda juga dapat meng-unlock kostum baru untuk Merida, serta dapat pula meng-unlock karakter King Fergus untuk dimainkan.
Temple Run: Brave adalah sebuah permainan menarik, terutama bagi Anda penggemar seri Temple Run dan penggemar animasi Brave. Sayangnya, permainan ini memiliki sejumlah kekurangan teknis yang banyak dikeluhkan penggunanya di Google Play Store. Tidak semua perangkat Android dapat menjalankan permainan ini dengan mulus. Masalah yang muncul antara lain lag atau freeze, atau bahkan tidak dapat berjalan sama sekali. Hal ini sangat disayangkan karena di App Store milik Apple, Temple Run: Brave sempat menjadi permainan berbayar dengan unduhan terbanyak. Sementara di Google Play Store, permainan ini hanya memperoleh rating 3.4.