Aplikasi editing foto yang cukup berbeda dengan kebanyakan aplikasi lainnya, yaitu Retrica. Aplikasi yang dikeluarkan oleh Retrica.co ini memiliki keunikan yaitu pengguna dapat melakukan pilihan editing langsung ketika mereka melakukan pengambilan foto. Umumnya beberapa aplikasi editing mengambil foto atau gambar dari gallery album foto pengguna baru kemudian dilakukan modifikasi instan maupun manual. Kini aplikasi Retrica yang dapat diperoleh secara gratis ini meminta pengguna untuk mengambil foto dengan beberapa tema secara langsung.
Berbagai macam pilihan dapat pengguna jumpai dalam aplikasi Retrica. Mulai dari melakukan pengambilan gambar secara tunggal hingga mengabadikan sejumlah gambar. Pengguna dapat melihat adanya bingkai yang terdiri dari beberapa gambar sekaligus. Selain itu, pengguna juga dapat memilih sejumlah mode seperti adanya sisi gelap yang berbentuk kotak atau lingkatan, mode warna gelap atau terang dan sebagainya. Bagi Anda pengguna yang gemar melakukan selfie atau pengambilan gambar dirinya, aplikasi Retrica menyediakan layanan self timer. Jika pengguna mengaktifkan mode ini, dengan sendirinya aplikasi akan melakukan pengambilan gambar dalam waktu tertentu tanpa pengguna harus menekan tombol.
Hasil foto yang diambil menggunakan aplikasi Retrica akan membentuk suatu album tersendiri baik di dalam aplikasi maupun di album foto ponsel pengguna. Secara keseluruhan, Retrica memberikan hasil yang sangat jernih. Pengguna memang tidak dapat menggunakan foto yang tersedia di album ponsel tetapi hal ini tidak menghalangi minat para pengguna akan aplikasi Retrica ini. Aplikasi ini memberikan banyak editing instan yang dapat digunakan sebagai pilihan. Jika pengguna merasa tidak puas dengan pilihan yang ada, pengguna dapat melakukan pembelian tambahan beberapa menu pilihan yang tentunya dapat menghasilkan gambar yang sangat indah.
Beberapa aplikasi yang serupa dengan Retrica antara lain Camera360 Ultimate, Photo Editor Pro, atau PicsArt – Photo Studio. Para pengguna yang menyukai foto dengan desain elegan pasti tidak akan melewati aplikasi editing yang satu ini. Pengguna tidak akan menemukan mode instan editing yang serupa dengan berbagai pilihan yang dihasilkan dari aplikasi yang satu ini.