Enterprise Architech adalah program UML2 modeling tool untuk pengguna sistem operasi Windows yang fleksibel, dengan fitur yang lengkap dan kemampuan yang menakjubkan. Perangkat lunak ini menawarkan fungsi-fungsi yang sangat efektif dan efisien untuk pengembangan sistem, manajemen proyek, serta analisis komersil. Enterprise Architect dapat digunakan untuk membuat model berbagai macam jenis perangkat lunak atau sistem untuk kepentingan yang memiliki jangkauan luas seperti bank, pengembang web, teknik, keuangan, pengobatan, kelistrikan, dan lain sebagainya.
Enterprise Architect mampu menyediakan siklus modeling secara penuh untuk keperluan sistem di bidang bisnis, IT, pembangunan perangkat lunak, dan pengembangan secara real-time dan lebih mendalam. Dengan dilengkapi kemampuan manajemen kebutuhan bawaan, Enterprise Architect dapat membantu pengguna untuk menelusuri spesifikasi hingga analisis, rancangan, implementasi, pengujian dan perawatan model suatu sistem dengan menggunakan UML, SysML, BPMN atau standar terbuka lainnya.
Performa Enterprise Architect dalam menampilkan model sistem yang dibuat telah diakui kemampuannya oleh banyak pengguna. Perangkat lunak ini dapat memproses model dengan ukuran yang cukup besar hanya dalam beberapa detik saja. Pengguna juga bisa mensimulasikan model yang dibuat ke dalam simulasi nyata yang dinamis. Dengan menambahkan berbagai kemungkinan serta variabel yang dapat disesuaikan, pengguna dapat memperkirakan dan menemukan kelebihan serta kekurangan yang mungkin terjadi ketika sistem tersebut diluncurkan. Sistem yang lebih sederhana dan tidak terlalu membingungkan merupakan harapan setiap pengembang tentunya. Enterprise Architect dapat memebantu memenuhi kriteria tersebut dengan mengatur komplekstisitas model sistem yang diinginkan. Dengan mengintegrasikan dan menghubungkan rentangan struktural dan informasi cara kerja dan pengaruh dari sistem, maka pengguna bisa membentuk sebuah model yang koheren dan dapat diuji kebenaran dan ketepatannya dalam bentuk what-is atau what-will-be.
Bagi pengguna yang menjadi manajer proyek, Enterprise Architect akan sangat membantu dalam menyesuaikan sumber daya dengan elemen sistem, memperhitungkan resiko maupun pekerjaan yang mungkin akan dilalui, memperkirakan ukuran serta komplekstisitas proyek, mengimplementasikan perubahan prosedur pengendalian dan perawatan. Enterprise Architect akan sangat memudahkan banyak pihak dalam suatu proyek pengembangan sistem.