Melihat sisa pulsa dan berbagai macam informasi mengenai kartu seluler kita kini jauh lebih mudah. Banyak operator yang sudah menyediakan program khusus untuk pelanggan mereka. Salah satu program tersebut adalah Indosat Assistant yang diperuntukkan bagi pengguna kartu Indosat. Dikembangkan oleh provider yang sama, program ini bisa jadi semacam pusat informasi hal-hal yang berkaitan dengan aktivitas kartu Indosat.
Dengan ukuran kurang dari 1 MB data yang ditampilkan program ini sudah beragam mulai dari nomor yang dipakai, sisa pulsa, paket utama yang dipakai, paket tambahan, kuota internet berjalan, sampai isi ulang pulsa. Bahkan ada bagian khusus untuk menghubungi Customer Service jika diperlukan. Yang bisa menikmati program ini adalah pengguna kartu Mentari dan IM3 sebagai pengguna prabayar dan Matrix sebagi pengguna pascabayar. Untuk pengguna Matrix tersedia juga fitur Total Tagihan dan Total Pemakaian Berjalan sebagai alat pantau penggunaan pulsa. Keren kan?
Menu-menunya pun jelas terlihat karena warna latar adalah putih dan kontras dengan warna oranye dan hitam yang dipakai untuk warna huruf. Kalau Anda terhubung ke internet melalui kartu Indosat maka tak perlu repot memasukkan ID Indosat dan Kata Sandi. Jika mengaksesnya melalui wifi atau kartu selain Indosat maka masukkan dulu informasi untuk kedua kolom tersebut. Setelah memencet tombol Login dan terhubung maka berbagai menu tersebut akan muncul di layar.
Untuk bisa memakai program ini tak banyak syaratnya. Yang paling utama hanya memiliki android versi 2.3 atau di atasnya dan mengunduh file instalasinya. Tak perlu android kelas wahid karena di telepon genggam kami yang hanya Andromax saja program berjalan dengan baik. Hanya saja sepertinya program ini jarang mendapat perbaikan dari Indosat sehingga dalam lima bulan terakhir tidak ada respon apapun dari pihak pengembang atas beberapa keluhan yang disampaikan penggunanya.
Bukan hanya Indosat saja yang sudah meluncurkan program seperti ini. Smartfren dari awal sudah menyertakan program Smartfren Customer Info bagi pelanggannya. Three juga sudah mengeluarkan BimaTRI sebagai program sejenis. Hanya saja dari ketiganya terlihat Indosat lah yang paling malas memperbarui program Indosat Assistant mereka, atau paling tidak begitulah kondisi ketika tulisan ini diturunkan. Andai program serupa bisa dipakai untuk memantau keadaan semua kartu, kami sarankan BimTRI sebagai pilihan utamanya. Sayangnya hal ini tidak bisa dilakukan.