Daftar isi
Satu lagi jajanan tradisional yang cukup favorit adalah klepon. Makanan khas berbahan tepung beras dengan isian gula merah serta balutan kepala parut ini hingga kini masih diminati banyak orang, terutama di Jawa. Rasanya unik, bila dimakan akan terasa kenyal-kenyal dan isian gula merahnya akan terceplos keluar. Biasanya, klepon dijajakan bersama dengan gethuk dan cenil, makanan tradisional khas Jawa lainnya. Membuat klepon juga mudah lho. Bahkan lebih aman membuat klepon sendiri, karena kita dapat memastikan bahan-bahan terutama bahan pewarna yang digunakan adalah pewarna kue yang aman. Selain itu, kita juga bisa mengkombinasikannya dengan bahan isian lain. Tak hanya gula merah, klepon juga bisa diisi dengan coklat ataupun keju. Yuk, kita coba membuat klepon sendiri di rumah!
- 250 gram tepung ketan
- 1 sdm air kapur sirih
- 1 sdt garam
- 100 gram gula merah
- 3 tetes pewarna hijau
- Air hangat secukupnya
- 1/2 butir kelapa setengah tua
- Cincang kasar gula merah, kemudian sisihkan.
- Kelapa setengah tua diparut memanjang, beri garam secukupnya. Kukus sekitar 10 menit.
- Campur tepung ketan, 1/2 sendok teh garam, dan air kapur sirih.
- Beri pewarna hijau, aduk-aduk.
- Masukkan air hangat ke dalam adonan tepung, uleni sampai kalis dan bisa dibentuk.
- Ambil sedikit adonan, pipihkan dan beri gula merah di tengahnya. Bulatkan.
- Panaskan air hingga mendidih. Setelah mendidih, masukkan adonan klepon yang sudah dibulatkan.
- Masak klepon sampai mengapung. Angkat dan segera gulingkan di atas kelapa parut.
- Kue klepon siap dihidangkan.