Bagi masyarakat ibukota, kehadiran peta sangat berarti. Terutama bagi mereka para pekerja yang sering menghabiskan sebagian besar waktunya di jalan raya bertemu dengan sejumlah client bisnis. Penggunaan smartphone semakin berarti dengan kehadiran aplikasi seperti Maps.Me-Offline Maps & Routing. Dengan menggunakan aplikasi ini, pengguna dapat mencari berbagai jalan untuk memudahkan mereka sampai di tempat tujuan. Aplikasi yang dikeluarkan oleh MY.COM ini dapat diperoleh secara cuma-cuma atau gratis melalui GooglePlay pengguna.
Cara penggunaan Maps.Me-Offline Maps & Routing sama seperti kebanyakan aplikasi petunjuk arah lainnya. Terlebih dahulu pengguna smartphone harus mengaktifkan lokasi mereka baru secara mudah aplikasi akan langsung bekerja. Sementara jika pengguna ingin mencari letak suatu tempat, mereka tinggal mengetikkan alamat yang dituju di dalam kotak yang telah disediakan. Untuk dapat melihat peta secara lebih rinci dengan tampilan gambar lebih besar, pengguna harus terlebih dahulu mengunduh peta negara yang mereka maksud. Sebagai contoh ketika pengguna mencari alamat Ciputat, Tangerang Selatan maka aplikasi Maps.Me-Offline Maps & Routing akan langsung menampilkan lokasi tersebut. Hanya saja ketika pengguna melakukan pembesaran gambar, Maps.Me-Offline Maps & Routing akan meminta Anda memiliki peta Indonesia terlebih dahulu baru selanjutnya pengguna bisa dengan leluasa melakukan pembesaran gambar.
Pengguna juga dapat memberikan tanda pada bagian tempat tertentu sehingga kelak memudahkan pengguna ketika mencari tempat yang sama. Kecepatan pencarian dari aplikasi Maps.Me-Offline Maps & Routing ini sangat bergantung dari sinyal internet yang digunakan. Salah satu keunggulan Maps.Me-Offline Maps & Routing dibanding aplikasi sejenis lainnya adalah banyaknya tempat atau bangunan yang dapat ditemukan di dalamnya sama seperti ketika pengguna berjalan sesungguhnya. Jika pengguna terus melakukan pembesaran gambar, akan terlihat secara details apa saja yang ada di lokasi yang sedang pengguna telusuri.
Beberapa aplikasi yang serupa dengan Maps.Me-Offline Maps & Routing adalah Google Earth, Waze Social GPS Maps & Traffic, atau GPS Navigation BE-ON-ROAD. Jika pengguna sudah melakukan pengunduhan terhadap peta negara yang mereka inginkan, aplikasi Maps.Me-Offline Maps & Routing dapat dijalankan tanpa adanya bantuan internet. Pengguna dapat menggunakannya secara offline yang artinya sangat menghemat penggunaan baterai dari Android Anda!