Daftar isi
Pepes ikan adalah sajian masakan khas Jawa Barat. Pepes ikan biasa dinikmati dengan sayur bening misalnya sayur asem atau sayur bayam. Pepes ikan mengandung gizi yang tinggi karena berbahan utama ikan laut. Selain itu, pepes ikan juga menggunakan cara pengolahan dikukus sehingga lebih sehat. Pada beberapa daerah, pepes ikan dapat pula dibakar sebentar sebelum disajikan. Inti rasa pada pepes ikan adalah pada daging ikan yang gurih dan manis serta bumbu merah dengan rasa yang gurih dan pedas. Pepes ikan memiliki tekstur yang lembut. Anda disarankan menggunakan fillet ikan untuk mendapatkan tekstur yang lembut dan rasa pepes ikan yang lebih sedap.
- 1 ekor ikan tuna ukuran sedang, potong hingga menjadi fillet
- 6 buah cabai merah besar, buang bijinya
- 3 buah cabai rawit
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- ½ buah tomat
- 1 ruas jari kunci
- 3 buah kemiri
- ½ sdt terasi matang
- 1 sdt garam
- 1 ½ sdt gula
- 10 lembar daun pisang
- 1 ikat daun kemangi
- 10 buah belimbing wuluh
- Kukus ikan tuna selama 15 menit, potong menjadi 10 bagian, sisihkan.
- Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah, bawang putih, tomat, kunci, kemiri, terasi, garam, dan gula, sisihkan.
- Masukkan potongan fillet tuna ke dalam wadah, masukkan bumbu halus, aduk menggunakan sendok kayu agar daging ikan tidak hancur.
- Siapkan daun kemangi dan belimbing wuluh yang telah dipotong-potong, sisihkan.
- Siapkan daun pisang, bentuk seperti gulungan lontong, tutup salah satu ujungnya menggunakan lidi.
- Masukkan ikan berbumbu, daun kemangi, dan belimbing wuluh ke dalam gulungan daun pisang, tutup ujung satunya menggunakan lidi. Lakukan hal tersebut hingga seluruh ikan habis.
- Kukus pepes ikan selama 20 sampai 30 menit, angkat.
- Sajikan pepes ikan dengan nasi hangat dan sayur bening.