Bagi pecinta game bertemakan sniper, Lone Army Sniper Shooter merupakan salah satu mobile game Android yang wajib dimasukkan kedalam list Anda. Melalui permainan yang dikembangkan oleh RationalVerx Games Studio ini kita ditantang untuk berperang dengan menggunakan senjata sniper di berbagai arena dengan tingkat kesulitan berbeda.
Sebagai seorang tentara Anda memiliki beragam tugas untuk diselesaikan, misi sebagai seorang sniper untuk menyelamatkan negara merupakan tugas berat yang harus dipikul. Agar dapat melakukan tugas tersebut pemain wajib mengenali medan, posisi strategis musuh, arah pergerakan dan akurasi dari senjata. Menembak bagian vital merupakan skil yang wajib dimiliki dalam permainan ini.
Lone Army Sniper Shooter cukup mudah, pemain dapat menggerakkan sudut pandang layar dengan melakukan swipe ke berbagai arah. Tekan ikon bidik untuk masuk ke mode periskope, dan tekan ikon menembak untuk menjatuhkan musuh. Anda tidak perlu khawatir kehabisan peluru karena senjata akan terisi secara otomatis.
Sebagai seorang penembak jitu profesional Anda akan diberikan 8 misi yang wajib diselesaikan dalam permainan ini. Masing-masing misi memiliki beberapa level permainan yang juga wajib diselesaikan untuk lanjut ke level berikutnya. Masing-masing level juga memiliki tingkat kesulitan berbeda dimana skil menembak akan semakin dituntut disetiap level permainan.
Masing-masing misi memiliki seting waktu yang berbeda, misalnya pada misi pertama yang berlokasi di hutan belantara. Pada misi kedua berlokasi di area pegunungan dimana musuh mendirikan markas dengan pertahanan yang sangat tinggi. Misi ke tiga berseting di hutan belantara, sama seperti misi pertama namun tingkat kesulitan makin tinggi diakibatkan oleh badai besar dimana periskop tidak dapat berfungsi dengan baik.
Sama seperti Modern Sniper dan Sniper Shooting 3D, Anda diwajibkan untuk menjatuhkan semua musuh dengan cepat. Musuh tidak akan tinggal diam saat Anda memasuki teritorinya, dengan berbekal senjata yang ada, musuh akan menghujani Anda dengan peluru, untuk itu dibutuhkan kecepatan dan keakuratan dalam memainkan Lone Army Sniper Shooter.
Lone Army Sniper Shooter memiliki grafis 3D yang sangat memukau dan didukung backsound yang sangat keren. Suara tembakan dan musik latar dinilai cukup sukses mengantarkan pemainnya untuk merasakan serunya berperang di medan laga. Sayangnya Anda hanya dapat memainkan game ini pada perangkat Android kelas atas dimana spesifikasi mumpuni sangat dibutuhkan agar tidak nge-lag saat memainkan game ini.
Di Indonesia permainan Lone Army Sniper Shooter diminati kalangan remaja dan dewasa, permainan ini juga disukai penggemar game aksi tembak menembak di perangkat Androidnya. Bagi Anda yang ingin menjajal permainan ini Anda dapat mengunduhnya melalui Google Market.