Setiap umat beragama pastinya memiliki suatu panduan buku yang diyakini masing-masing agama sebagai sebuah buku suci. Bagi pemeluk agama Islam, Alquran adalah buku yang berisikan ayat-ayat puncak dan penutup wahyu Allah yang diperuntukan bagi manusia. Dengan berkembangnya penggunaan smartphone di kalangan masyarakat menjadikan munculnya aplikasi yang mendukung sisi kehidupan spiritual penggunanya. Aplikasi iQuran yang dikeluarkan oleh Guided Ways Technologies Ltd. ini merupakan salah satunya. Melalui iQuran, pengguna dapat dengan mudah mencari ayat-ayat alquran di manapun mereka berada. Dengan kelengkapan yang tersaji dalam iQuran, pengguna dapat memiliki aplikasi ini seharga Rp. 24.851,- saja.
Salah satu keunggulan dari iQuran adalah para pengguna dapat menikmati ayat-ayat yang ada melalui berbagai bahasa pengantar. Bagi mereka yang ingin menggunakan bahasa inggris untuk memperlancar atau sekedar mengetahui arti-arti tertentu dapat menggunakan bahasa ini tentunya. Jika pengguna ingin memberikan aplikasi ini kepada orangtua mereka, bahasa pengantar biasa, Bahasa Indonesia menjadi kegemaran para orangtua. Selain ayat-ayat yang dapat diterjemahkan dalam sejumlah bahasa, iQuran juga menyajikan tulisan arab di atas setiap bacaan.
Aplikasi iQuran akan memungkinkan bagi setiap penggunanya untuk melakukan pencarian ayat secara khusus atau membaca ayat secara urut. IQuran juga memiliki fleksibilitas dalam ukuran tulisan. Jika pengguna memerlukan tulisan dalam ukuran yang lebih besar mereka tinggal perlu melakukan pembesaran. Hal ini sangat berguna bagi para orangtua yang umumnya memiliki masalah dengan mata mereka yang cenderung sulit membaca ukuran tulisan kecil. Bahkan aplikasi iQuran juga menyediakan media suara untuk mengetahui bagaimana pelafalan dengan menggunakan bahasa Arab dari ayat-ayat tersebut. Menakjubkan bukan?
Sejumlah aplikasi yang juga memiliki fungsi serupa dengan iQuran antara lain Quran for Android, Alkitabku : Bible & Devotional, atau MP3 Quran. Berbagai aplikasi serupa ini mempunyai tujuan yang sama yaitu mempermudah kegiatan pengguna dalam sisi spiritual. Sungguh tidak mungkin masyarakat pergi ke mana saja dengan membawa kitab alquran sementara melalui aplikasi semacam ini, mereka denga mudah bepergian hanya dengan mengandalkan ponsel sehari-hari mereka.