Bagi pecinta side scrolling action games maka X Man Fighting mungkin terasa sudah tidak asing lagi. X Man Fighting atau lebih dikenal dengan Temple Fight merupakan permainan Android yang menggunakan karakter hero sebagai seorang pahlawan yang membasmi kejahatan dari muka bumi. Host Game Sniper sebagai pencipta game menghadirkan beragam fitur dan aksi yang menantang kedalam game besutannya.
Sekilas X Man Fighting cukup mirip dengan judul game yang sebelumnya sempat meledak di pasaran, yaitu X-Men. Para penggemar X-Men sering kali merasa tertipu dengan permainan ini, namun hal tersebut tidak sepenuhnya benar mengingat gameplay dan aksi heroik yang sepenuhnya berbeda tidak kalah seru dengan game berjenis side-scrolling tersebut.
Cara bermain X Man Fighting pun sangat mudah, pemain dapat menggerakkan karakter hero melalui fitur joystick movement di sebelah kiri layar. Untuk menyerang, pemain dapat menggunakan tombol hit di sebelah kanan layar. Dalam game ini disediakan 3 jurus pamungkas yang dapat digunakan sewaktu-waktu.
Anda tidak perlu risau saat pertama kali memainkan game ini. Saat pertama kali dimainkan, Anda akan masuk ke menu tutorial untuk belajar tentang pergerakan, menyerang dan memanfaatkan jurus pamungkas.
Seperti yang disebutkan diatas, hadirnya jurus pamungkas merupakan salah satu daya tarik dalam permainan ini. Jurus-jurus tersebut dapat digunakan secara terpisah atau dapat dimanfaatkan untuk menciptakan combo dengan daya rusak yang jauh lebih besar. Mengombinasikan jurus merupakan salah satu skil dasar khsusnya saat dikeroyok musuh atau melawan boss dengan health point yang sangat besar. Masing-masing jurus memiliki jeda saat digunakan, mengombinasikan serangan disaat yang tepat merupakan kunci utama jika ingin menyelesaikan permainan.
Pergerakan, menyerang dan fitur jurus pamungkas juga dapat kita temukan pada permainan Assasin Combat Fighter. Selain itu pada permainan serupa lainnya terdapat samurai vs zombie dengan grafik 3D yang cukup memukau, namun X Man Fighting memiliki kelebihan pada file instalasi yang lebih ramah dan juga aksi yang tidak kalah memukau.
X Man Fighting merupakan game gratis dengan total 500 ribu unduhan melalui Google play. Permainan ini sangat diminati remaja untuk dimainkan disaat senggang. Sayangnya iklan banner yang berposisi di atas layar sedikit mengganggu pemandangan, walau demikian tidak mengurangi permainan secara keseluruhan.