Daftar isi
Sayuran yang satu ini merupakan sejenis dengan kubis atau kol. Kepala bunga dari sayuran ini berwarna hijau dan sayuran ini memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan salah satunya adalah untuk mengurangi tekanan darah tinggi. Ya, sayuran ini adalah brokoli. Memasak brokoli biasanya cukup direbus atau dikukus saja karena lebih sehat dan sangat membantu untuk yang sedang menjalankan diet. Brokoli ini juga dapat dijadikan sebagai olahan bubur bayi atau tim untuk anak Anda. Namun, brokoli juga dapat menjadi makanan lain yaitu dengan cara ditumis. Untuk resep kali ini brokoli yang disajikan adalah dengan ditumis dengan saus tiram sehingga akan lebih terasa bumbunya dibandingkan direbus atau dikukus. Untuk lebih lengkapnya, cek resep dibawah ini yuk.
- 75 gr brokoli rebus
- 25 gr bawang bombay, cincang kasar
- 2 siung bawang putih, keprek
- 75 gr bakso sapi
- 3 sdm kecap inggris
- 4 sdm saus tiram
- 2 sdm saus teriyaki
- ½ sdt garam
- ¼ sdt merica
- 100 ml air
- Tumis bawang bombay hingga agak layu. Lalu tambahkan bawang putih dan tunggu hingga tercium bau harum.
- Tambahkan sosis, bakso, dan air ke dalam tumisan. Aduk rata dan masak hingga matang.
- Masukkan kecap inggris, saus tiram, saus teriyaki, garam, dan merica ke dalamnya. Aduk hingga rata.
- Terakhir masukkan brokoli rebus ke dalam tumisan. Aduk sebentar dan matikan api.
- Brokoli saus tiram siap dihidangkan.