Daftar isi
Ayam goreng tepung merupakan sajian khas Amerika. Ayam goreng tepung memiliki tekstur renyah pada kulitnya dan lembut serta gurih di bagian dalamnya. Ayam goreng tepung dapat menggunakan ayam yang masih bertulang atau ayam fillet. Ayam goreng tepung menggunakan teknik double coating untuk menghasilkan ayam yang renyah. Double coating ini didapatkan dari pembalutan dua jenis bahan yakni tepung terigu dan telur kocok atau larutan tepung terigu. Selain itu, trik lain untuk mendapatkan kulit yang crispy, Anda harus menggorengnya menggunakan teknik deep fry sehingga seluruh bagian ayam terendam minyak panas dan membuat tepung kering dan renyah. Ayam goreng tepung dapat disajikan dengan sambal tradisional atau sambal instan botolan. Sandingkan dengan nasi hangat.
- 500 gr fillet ayam atau daging ayam bagian paha / bagian dada
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 2 sdm garam halus
- ½ sdt bubuk pala
- Merica sesuai selera
- ¼ sdt kunyit bubuk
- 1 ruas jari jahe
- 1 ltr minyak goreng
- 1 ruas jari lengkuas
- 2 buah daun salam
- 2 butir telur ayam
- 200 gr tepung terigu
- 2 sdm tepung beras putih
- Rebus ayam hingga pucat, masukkan gilingan bawang putih, satu sendok makan garam, jahe beserta lengkuas yang sudah digeprek, daun salam, setengah takaran kunyit bubuk, rebus sampai bumbu meresap ke dalam ayam.
- Siapkan tepung terigu dan tepung beras dalam satu wadah, bubuhkan pala bubuk, merica bubuk, sisa kunyit bubuk, dan sisa garam, aduk sampai bahan kering tercampur rata.
- Kocok telur, balurkan ayam pada telur, lalu balurkan pada tepung terigu sampai cukup tebal, remas- remas.
- Goreng dalam ayam yang sudah dibumbui tadi sampai kulit kering dan renyah, gunakan api sedang agar ayam goreng tepung matang menyeluruh.
- Angkat, tiriskan, sajikan ayam goreng tepung dengan cocolan saus sambal botolan atau saus sambal tradisional.