Butuh pencerahan dari banyaknya pilihan program di Google Play? Inilah waktunya memiliki program bernama Mobi Market – App Store. Mobo App Store sebagai pembuatnya sedikit banyak meniru tatanan Google Play Store dalam programnya ini.
Lihat saja di halaman paling depan ada tulisan Mobi Market dengan menu tersembunyi seperti Login, Home, New Apps, Community dan lainnya. Ini mirip dengan menu di Google Play Store. Beberapa menu Mobi Market adalah Editor’s Choice, Home, Top Free, New, Top Download, Game Online dan Trending. Kalau handphone hanya menampilkan sebagian saja, Anda tinggal geser kolom menu ke kiri agar yang lain bisa terlihat.
Dalam masing-masing menu ini terdapat ribuan program yang bisa diinstal dengan memencet tombol dengan logo khas Google Play Store. Dari tautan di sana Anda dibawa ke halaman Installer dimana Anda harus menginstal UC Browser for Android dahulu sebelum bisa mengunduh program di awal.
Jika tidak masalah bagi Anda mengunduh UC Browser dahulu ya tidak apa-apa silakan unduh dahulu. Tetapi bagi yang tahu sebenarnya program di dalam Mobi Market semuanya ada di Google Play Store. Artinya, Anda bisa langsung ke Google Play Store dan mengunduh langsung darinya tanpa ada kewajiban memiliki UC Browser terlebih dahulu.
Mobi Market hanya bagus karena bisa jadi rujukan untuk melihat apa saja yang sedang tenar di kalangan pengguna internet. Selain itu akan lebih baik kalau semuanya langsung merujuk pada Google Play. Tapi ini bukan berarti ada kekurangan secara internal karena Mobi Market berjalan baik-baik saja selama kami pakai. Jika urusan memuat halaman terasa lambat itu tiada lain kecuali karena jaringan wifi kami yang kurang cepat.
Tablet Market dari Tabapps dan Mobogenie Original dari mobogenie.com juga melakukan hal ini. Mereka berdua menjalankan pencarian di Google Play Store, meletakkan datanya dalam program mereka tetapi saat ada orang mau menginstal mereka tetap dialihkan ke halaman Google Play Store. Ini cara cerdas agar aplikasi terlihat penuh, yaitu dengan cara memakai konten website orang lain.
Kami sih selalu merujuk pada Google Play Store saja, bukan ke program semacam mereka ini.