Diberbagai mall yang menyediakan arena hiburan keluarga biasanya sering kita jumpai permainan-permainan video berbasis dance. Dengan mengikuti lagu dan perintah-perintah tertentu kita akan bergoyang, bermain sembari olahraga untuk menghibur diri. Kini, permainan serupa bisa kita temukan pada perangkat smartphone, khususnya Android yang menjadi anak emas para developer pemula hingga yang terbilang cukup mapan sekalipun. Salah satu permainan dance jari yang cukup terkenal adalah BEAT MP3 2.0 – Finger Dance.
Sesuai dengan namanya, BEAT MP3 2.0 – Finger Dance mengajak Anda untuk menari dalam berbagai lantunan yang sangat aplik, sesuai dengan koleksi MP3 Anda. Permainan ini sangat cocok bagi Anda yang suka menyamakan ritme antara ketukan jari, lagu dan berbagai perintah yang muncul saat bermain.
Permainan yang dikembangkan oleh CREAPPTIVE Co., Ltd ini sangat mirip dengan Guitar Heroes. Dalam permainan ini kita akan diuji untuk mengetuk kotak-kotak berkilauan yang muncul dari atas layar. Ketepatan dalam mengetuk merupakan salah satu skil dasar dalam memainkan game ini. Combo akan tercipta jika pemain dapat mengikuti perintah-perintah yang ada tanpa terputus untuk perolehan skor tertinggi.
Game ini dibalut dengan style menawan dan terkini sehingga sangat cocok bagi pengguna smartphone Android dan bahkan OS lainnya. Hal tersebut didukung dengan fitur analisis sistem, yaitu membuat tempo dan hentakan yang sempurna sehingga kita merasa semakin kerasan dalam memainkan game ini.
Tidak hanya mengetuk kotak-kotak berkilauan dengan timing yang tepat, pemain juga diwajibkan untuk sanggup menyelesaikan perintah-perintah lainnya seperti menggeser, menekan ikon dengan pola-pola garis tertentu dan masih banyak lagi. Melalui mode feever, kita dapat melipatgandakan perolehan skor dengan mengetuk kotak-kotak berkilauan sebanyak-banyaknya.
Seperti yang telah disebutkan diatas, BEAT MP3 2.0 – Finger Dance dapat dimainkan dengan cara memilih lagu yang terdapat dalam perpustakaan multimedia Anda. Setelah memilih lagu kita dapat mengatur tingkat kesulitan seperti kecepatan, jumlah baris yang ingin dimainkan, pengaturan penekanan panjang, catatan geser dan masih banyak lagi.
Bagi Anda penggemar Tap The Music tentunya akan merasa cepat terbiasa dalam memainkan BEAT MP3 2.0 – Finger Dance. Kedua permainan ini memiliki gameplay yang sangat mirip dan bahkan dengan grafik yang juga dinilai sangat baik. Sayangnya grafis dan gameplay yang terbilang unggulan ini sedikit dinodai dengan hadirnya iklan pop-up yang muncul sesaat setelah menyelesaikan permainan. Menurut saya iklan ini membuat BEAT MP3 2.0 – Finger Dance terkesan sedikit murahan, walau demikian secara keseluruhan game gratis ini tetap seru untuk dimainkan diantara waktu senggang Anda.