Daftar isi
Berbagai pelengkap masakan tentunya sangat beraneka ragam. Salah satu yang paling kental dengan kebudayaan masyarakat Indonesia adalah kerupuk atau berbagai macam gorengan. Selain kerupuk umumnya, rempeyek juga menjadi cemilan yang banyak digemari masyarakat. Dimakan bersamaan dengan gado-gado atau berbagai menu lainnya, rempeyek bisa menimbulkan rasa yang unik. Dibuat dengan berbagai campuran bahan yang pastinya merupakan warisan turun-temurun, rempeyek memang bisa dibilang sebagai salah satu makanan khas Indonesia. Jika Anda termasuk penggemar kuliner dan gemar menyuguhkan sesuatu yang berbeda bagi buah hati Anda, rempeyek bisa menjadi alternatif keluarga. Cara memasak rempeyek tidak sulit dan hanya memakan waktu beberapa saat. Anda bisa mengatur berbagai topping di atasnya sesuai selera keluarga tentunya. Ada yang menggunakan udang kering, bahkan daging sapi sebagai pilihan rasa. Namun, yang akan dibahas berikut ini adalah rempeyek tradisional dengan menggunakan kacang tanah. Membuat segala sesuatu dengan keinginan sendiri akan menghasilkan suatu menu yang lebih sehat dibandingkan dengan membeli langsung. Anda tidak bisa memonitor apakah bahan yang digunakan adalah bahan berkualitas dan memiliki kesegaran atau tidak.
- 1 kg kacang tanah kupas kulit
- 8 butir kemiri
- 8 siung bawang putih
- 2 sdt ketumbar bubuk
- 700 gr tepung beras
- 1 sdm tepung tapioka
- 500 cc santan kelapa
- 200 cc air putih
- 2 butir telur
- Garam secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
- Daun jeruk secukupnya (tambahan)
- Campurkan telur ayam, bawang putih yang telah dikupas, garam, dan kemiri. Haluskan dengan menggunakan tangan atau blender. Untuk hasil maksimal, gunakan blender untuk mendapatkan hasil lebih halus.
- Campurkan kacang tanah, tepung beras, tepung tapioka, bumbu halus, air, dan santan, dan irisan daun jeruk. Haduk hingga rata.
- Jika sudah rata, masukkan kacang tanah.
- Panaskan minyak goreng secukupnya, masukkan adonan sedikit demi sedikit sehingga membentuk lapisan tipis.
- Goreng hingga warna berubah kecoklatan.
- Angkat dan tiriskan.
- Sajikan.