Daftar isi
Pecel lele merupakan salah satu makanan yang sering dicari oleh masyarakat saat malam hari. Pecel lele atau pecak lele ini berasal dari Jawa Tengah. Pecel lele merupakan sajian ikan lele yang digoreng kering dan disajikan bersama dengan sambal dan lalapan. Kol, timun, daun selada, dan daun kemangi merupakan lalapan yang sering disajikan bersama dengan pecel lele. Agar lebih nikmat, seporsi nasi uduk hangat dengan taburan bawang goreng diatasnya dapat menggugah selera makan pecel lele. Rasa yang gurih bercampur dengan rasa sedikit asin dari ikan lele dan juga pedasnya sambal menjadikan pecel lele ini nikmat sekali untuk disantap. Bagi Anda yang tidak sempat untuk mencicipi pecel lele yang dijual di restoran ataupun rumah makan tenda pinggir jalan, Anda pun dapat membuat pecel lele sendiri di rumah. Kita lihat resep lengkapnya yuk.
- 2 buah ikan lele ukuran sedang
- 3 siung bawang putih
- 2 sdm garam
- 50 ml air
- 150 ml minyak goreng
Bahan sambal pecel
- 20 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah besar
- 1 buah tomat segar
- ½ sdt garam
- ¼ sdt gula
- 2 siung bawang putih
- 2 siung bawang merah
- Minyak secukupnya
- Haluskan bawang putih dan garam. Tambahkan sedikit air lalu aduk. Lumuri pada ikan lele hingga merata. Diamkan selama kurang lebih 15 menit agar bumbu meresap.
- Panaskan minyak pada wajan. Usahakan minyak untuk menggoreng penuh agar saat menggoreng lele, lele terendam sehingga menghasilkan ikan lele goreng yang renyah pada kulitnya.
- Masukan ikan lele, goreng hingga matang atau sesuai selera.
- Haluskan semua bahan sambal pecel dengan ulekan. Lalu setelah halus, goreng sambal sebentar. Angkat.
- Angkat dan sajikan pecel lele bersama dengan sambal goreng dan lalapan.