Daftar isi
Cake adalah jenis kue bertekstur seperti roti. Saat ini cake sudah dimodifikasi menjadi berbagai rupa. Dari rasa dan penampilan, cake zaman sekarang lebih menarik dan menggugah selera. Salah satu cake yang cukup tren adalah rainbow cake atau bolu rainbow. Bolu rainbow memiliki lapisan roti berwarna-warni. Lapisan tersebut dibuat dengan pemberian pewarna makanan pada adonan roti. Bolu rainbow memiliki rasa yang manis dan sedikit gurih. Bolu rainbow mengandung cream cheese sehingga cukup berat untuk dikonsumsi dalam jumlah besar. Bolu rainbow biasanya ditaburi dengan meises warna-warni agar tampilan lebih menarik. Bolu rainbow mudah dibuat bahkan menggunakan oven rumahan. Bolu rainbow sangat cocok disajikan untuk kudapan bagi buah hati Anda.
- 350 gr tepung terigu yang diayak bersama 3 sdt baking powder, 450 gr gula halus, dan 1 sdt vanili bubuk
- 4 buah telur ayam, pisahkan putihnya
- 230 gr mentega
- 350 cc susu cair tawar
- Garam sejumput untuk penambah rasa saja
- Pewarna makanan warna-warni
- 1/2 kg cream cheese siap pakai
- 1 gelas gula pasir
- 4 sdm air lemon pekat
- Kocok putih telur sampai kaku, masukkan mentega, kocok lagi menggunakan mixer sampai halus.
- Tambahkan susu cair, aduk lagi menggunakan kecepatan sedang. Masukkan bertahap ayakan tepung ke dalam adonan. Tambahkan sedikit garam.
- Kocok adonan sampai mengembang. Diamkan 15 menit.
- Bagi adonan menjadi lima bagian, beri pewarna makanan sesuai selera sampai tingkat kepekatan yang dikehendaki.
- Panggang bolu rainbow pada loyang kotak pipih dalam suhu 200 derajat celcius selama kurang lebih 15 menit atau sampai bolu matang.
- Siapkan butter cream dengan mengocok cream cheese, gula, dan perasan air lemon sampai halus dan mengembang.
- Pasang tiap lapisan bolu dan rekatkan dengan butter cream. Rapikan bagian yang agak gosong, balut seluruh kue dengan butter cream.
- Sajikan bolu rainbow yang sudah diiris untuk keluarga Anda.