Daftar isi
Kikil adalah jenis daging sapi yang berasal dari kaki sapi dan memiliki tekstur yang cukup keras namun nikmat diolah menjadi bermacam masakan. Kikil mirip seperti tulang rawan. Oleh karena itu, kikil harus dimasak sampai benar-benar matang dalam waktu yang lama. Perebusan kikil pun membutuhkan waktu agar lebih empuk. Anda dapat menyiasatinya dengan menggunakan panci bertekanan tinggi. Kikil dapat dimasak beraneka ragam salah satunya kikil bumbu kuning. Umumnya, kikil bumbu kuning menggunakan santan dan rempah-rempah yang melimpah. Rasanya sangat juara. Namun untuk Anda pengidap kolesterol tinggi wajib membatasi konsumsi masakan ini. Anda juga dapat memodifikasi masakan berbahan baku kikil ini, misalnya dengan menambahkan cabai pada bumb4 4unya agar lebih pedas dan sedap.
- 1/2 kg kikil sapi dari kaki sapi yang sudah direbus kurang lebih setengah sampai satu jam
- 4 gelas santan encer
- 2 lbr daun kunyit, remas-remas
- 3 lbr daun jeruk purut, remas
- Serai secukupnya untuk aroma
- Garam sesuai selera
- 2 butir asam kandis
- 9 butir bawang merah
- 6 buah cabai keriting
- 5 siung bawang putih
- 10 mm kunyit
- 20 mm lengkuas
- Kemiri secukupnya
- 1/2 sdt jahe bubuk
- Siapkan gilingan bumbu halus untuk kikil berupa bawang, jahe, cabai, lengkuas, kunyit, garam, asam kandis, dan kemiri. Haluskan bumbu tersebut.
- Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak lalu tambahkan serai, daun jeruk serta daun kunyit, kemudian tuangkan santan encer. Masak sampai santan mendidih.
- Masukkan kikil ke dalamnya, rebus kikil sembari aduk santan agar tidak pecah. Lakukan proses ini sampai kikil empuk dan menyerap bumbunya serta santan mulai mengental.
- Angkat, dinginkan, hidangkan kikil bumbu kuning untuk menu makan Anda.