Jika Anda sedang mencari aplikasi permainan mengenai pemecahan suatu teka-teki atau mencari jalan keluar, Prison Break: Lockdown sangat sesuai dengan yang Anda inginkan. Aplikasi yang dikeluarkan oleh Amphibius Developers ini dapat Anda nikmati dengan membelinya seharga Rp. 12.856,-. Harga yang tergolong murah bagi Anda yang menyukai permainan teka-teki ini. Berlokasi di dalam penjara, Prison Break: Lockdown mengajak pemain untuk membuka kasus satu per satu.
Bagaimana bisa permainan Prison Break: Lockdown menarik? Pada awalnya bagi mereka yang belum pernah memainkan aplikasi sejenis ini, mungkin akan bingung. Hal ini dikarenakan tidak adanya panduan yang diberikan dari aplikasi mengenai apa yang harus pengguna lakukan. Pemain akan dihadapkan pada beberapa ruang penjara, di mana pemain hanya bisa masuk di ruangan yang pertama. Di dalamnya, pemain akan menemukan sebuah kamar lengkap dengan perabotan yang ada. Selanjutnya pemain harus memecahkan bagaimana caranya Anda bisa melaju ke tahapan selanjutnya.
Sebagai contoh, pada tahap pertama ini pemain harus menemukan sandi yang tersembunyi di sebelah kiri tembok ruangan. Pemain dapat mencoba-coba dengan cara melakukan klik di manapun mereka inginkan. Kelak jika gambar tersebut memiliki arti, pemain akan melihat gambar dengan lebih rinci. Untuk tahap pertama ini, pemain bisa mencari gambar gadis yang ada di sisi kiri, kemudian amatilah nomor yang ada di gambar tersebut. Setelah itu, pergilah ke kotak hitam yang ada di bagian kanan. Masukkan kode sesuai dengan yang pemain lihat di gambar sebelumnya. Secara langsung kotak itu akan terbuka dan pemain akan menemukan adanya sendok putih. Ambil dan otomatis sendok akan berpindah ke kotak penyimpanan.
Selanjutnya kembalilah ke gambar gadis yang tadi. Klik pada bagian gadis tersebut maka gambar tersebut akan pudar. Ambil sendok yang tersimpan dalam kotak inventori, ketok dinding yang ada di balik gambar tersebut. Aplikasi akan menampilkan sebuah tembok batu merah. Ambil batu tersebut, maka batu akan berpindah ke kotak inventori. Pergilah ke kaca di atas wastafel. Pecahkan kaca tersebut dengan menggunakan batu. Anda akan mendapatkan pecahan kaca. Gunakan pecahan kaca ini untuk merobek bantal yang ada di kasur. Kemudian pemain akan menemukan adanya kunci. Nah, kunci ini akan pemain gunakan untuk membuka pintu dan lanjut ke tahapan selanjutnya.
Kini pemain dapat meneruskan permainan Prison Break: Lockdown. Di setiap tahapan yang ada, berusahalah untuk mencari kunci dengan segala perlengkapan yang ada. Permainan yang mirip dengan Prison Break: Lockdown adalah Escape Action, Escape The Prison Room, atau Adventure Escape : Murder Manor.