Monster Squad adalah permainan buatan Nexom M Inc. yang termasuk golongan Role Playing. Di sini Anda diposisikan sebagai pemilik berbagai monster yang berpetualang dan bertarung di arena virtual dalam game.
Silakan ikuti petunjuk yang keluar saat game pertama kali dimainkan. Di sana ada berbagai petunjuk seputar Monster Squad untuk membantu pemain baru memahami game ini. Beberapa hal yang diajarkan adalah memilih lokasi bertualang, menggunakan tipe serangan, mempercepat tempo permainan, memilih teman dan berevolusi.
Ketika tutorial berlangsung Anda tidak bisa memilih menu selain yang ditunjukkan oleh program. Barulah saat tutorial selesai Anda bisa melihat semua menu dengan jelas. Untuk berpetualang pilihlah menu Begin Quest dan pilih Sprout Island sebagai satu-satunya lokasi yang sudah terbuka. Pilihan pertarungannya ada banyak tetapi untuk awalnya cuma ada tiga yang bisa dimainkan mulai dari Sprout-1, 2 dan 3.
Satu tim monster terdiri dari paling tidak dua karakter. Jika dirasa perlu Anda bisa menambahkan karakter lagi dalam tim dari pilihan Select Friend. Biasanya karakter baru ini lebih kuat dari rata-rata anggota tim karena dia memang fungsinya sebagai pasukan tambahan. Kadang kami memainkan antara tiga dan empat karakter sekaligus jika level permainan sudah lumayan tinggi. Pencet Go kalau susunan tim dirasa sudah pas.
Untuk bertarung sebenarnya semua bisa berjalan secara otomatis dan kita tinggal menonton saja tetapi kita bisa memastikan kemenangan jika sedikit banyak ikut bermain. Caranya mudah saja yaitu dengan mengklik tanda panah di atas karakter/menu jika muncul. Saat level sudah tinggi sering kali settingan otomatis tidak cukup kuat untuk melawan musuh yang muncul.
Dari pertarungan ini juga kita mendapat Cube yaitu kotak berwarna biru, oranye atau merah berisi monster. Cube biru biasanya monster level rendah sedangkan oranya atau merah isinya monster yang jauh lebih tinggi. Yang perlu diingat adalah bahwa pemimpin tim tidak boleh mati selama pertandingan. Jika sampai mati, tim dianggap kalah.
Summoners War dan Heroes Charge juga banyak memiliki kemiripan dengan Monster Squad. Selain dua-duanya juga masuk dalam kategori Role Playing mereka juga menggunakan tokoh-tokoh yang dipertandingkan dalam tim. Kalau secara kualitas sih hampir mirip-mirip baik gambar, efek khusus maupun tema permainan secara umum sehingga sulit mengatakan mana yang lebih baik. Jika ada yang mengeluh susahnya tersambung dengan server mungkin karena kualitas jaringannya memang tidak baik karena nyatanya kami lancar saja bermain Monster Squad saat berada di jaringan HSDPA.