Clash of Clans adalah sebuah permainan yang sangat populer dari pengembang asal Finlandia Supercell, dimainkan oleh ratusan juta orang di seluruh dunia sejak rilis tahun 2012 hingga sekarang. Salah satu fitur populer dari Clash of Clans adalah Trophy Leagues yang sangat kompetitif. Peringkat liga tersebut mulai dari Bronze, Silver, dan seterusnya sampai tingkat tertinggi adalah Champions. Tentu, semua pemain kompetitif menginginkan gelar Champion tersebut. Tak mudah untuk mendapatkannya. Banyak panduan yang dapat ditemukan di internet baik itu berupa teks panduan maupun video Youtube. Pengembang asal Indonesia a5enk melihat kesempatan ini dan merilis sebuah panduan berupa aplikasi di Google Play Store. Nama aplikasinya adalah Trick to Champions, bisa didapat dengan biaya Rp 12.000,-.
Trick to Champions adalah sebuah panduan dalam Bahasa Indonesia yang cukup lengkap tentang bagaimana bermain Clash of Clans dengan baik dan benar agar dapat bersaing menuju tingkatan Champions. Namun sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan panduan ini, pertimbangkan pula waktu dan upaya yang harus Anda keluarkan. Pengembangnya a5enk mensyaratkan bahwa pemain membutuhkan banyak waktu untuk membaca dan menerapkan semua strategi yang ada dalam aplikasi panduan ini.
Informasi awal yang akan Anda temukan dalam aplikasi ini adalah Info Serba-serbi Champions League yang berisi informasi umum mengenai permainan Clash of Clans dan mengenai Trophy Leagues. Selanjutnya Anda dapat menemukan panduan detil tentang permainan. Clash of Clans adalah tentang menyerang dan bertahan. Anda akan menemukan panduan bagaimana membangun pasukan yang tepat, serta kapan dan bagaimana serangan yang jitu. Trik-trik serangan dijelaskan semua dalam aplikasi. Pertahanan pun mendapatkan perhatian, bagaimana menyusun markas yang sanggup bertahan dari serangan musuh. Trik-trik yang disampaikan mendetil, dan butuh kesabaran untuk mengikutinya untuk mendapatkan hasil maksimal.
Barangkali, aplikasi ini memang bermanfaat dalam bermain Clash of Clans untuk mendapatkan trofi tertinggi dalam permainan. Akan tetapi informasi-informasi yang ada dalam panduan ini sebenarnya bisa Anda cari di internet dan Youtube tanpa harus mengeluarkan biaya. Terlebih, meskipun aplikasi ini berbayar, di dalamnya pun tetap ada iklan. Singkatnya, aplikasi Trick to Champions ini tidak layak untuk Anda beli.