Daftar isi
Makanan kaya protein sangat baik untuk dikonsumsi. Tubuh manusia membutuhkan protein sebagai zat pendukung pertumbuhan dan membantu regenerasi sel tubuh yang telah rusak. Dalam hal ini, telur dan kecap akan sangat cocok dipadukan menjadi masakan yang berprotein cukup tinggi. Bayangkan saja perpaduan unik antara telur yang kaya protein dan kecap yang manis dan memiliki kandungan gizi yang sangat baik bagi tubuh. Menyenangkan sekali apabila menemui masakan telur kecap ini dibalik tudung saji pada pagi hari ketika perut pada kondisi kosong dan membutuhkan pemadam kelaparan.
Sebagaimana banyak orang ketahui, telur bukanlah bahan makanan yang sulit untuk dicari. Telur dan ayam seakan terus bersiklus tiada habisnya hingga pasar terbanjiri oleh keduanya. Begitu banyaknya jumlah telur membuat orang berinovatif untuk menciptakan resep telur yang lain daripada yang lain. Ketika banyak orang bosan dengan telur dadar atau telur mata sapi, maka muncullah alternatif baru yaitu telur kecap. Modalnya cukup kecil yaitu telur dan kecap namun untuk rasa tak perlu lagi dipertanyakan karena banyak lidah telah mampu membuktikan kenikmatan dari telur kecap ini. Simak ulasan resep telur kecap di bawah ini ya!
- 7 btr telur ayam, direbus lalu dikupas
- 2 sdm kecap manis
- 150 ml air
- 5 buah cabe rawit merah utuh
- 1 sdm minyak goreng
- 1 ruas jari kunyit
- 2 siung bawang putih
- 3 btr bawang merah
- ½ ruas jari kencur
- Garam secukupnya
- 1 bks kaldu bubuk
- Buatlah bumbu halus dengan mencampurkan bawang merah, bawang putih, kunyit, kencur, garam dan kaldu bubuk hingga merata.
- Mulai panaskan minyak goreng dengan api tidak terlalu besar, lalu tumis bumbu halus tadi sampai tercium bau harum.
- Apabila bau harum telah tercium, masukkan telur rebus yang telah dikupas, kemudian tambahkan kecap manis dan cabe rawit.
- Sembari memasak telur kecap, sesekali aduk masakan untuk memastikan semua bumbu telah masuk meresap ke dalam telur.
- Masak hingga telur kecap mendidih, kemudian angkat dan tiriskan. Telur kecap siap untuk disajikan. Penyajian telur bisa juga dibelah menjadi dua bagian agar bumbu lebih meresap ke dalam telur sehingga rasa lebih nikmat.