Monster Busters merupakan game puzzle match three yang menjadikan monster-monster lucu sebagai bagian dari permainan. Selain menjadi batu-batu yang tersebar selama permainan, terkadang monster-monster lucu ini berkeliaran di setiap akan memilih level. Selain lucu dan menggemaskan, Monster Busters juga memberikan warna baru dalam permainan yang bergenre match three.
Match three sendiri merupakan sebuahpuzzle dimana Anda harus menyatukan tiga batu sejenis atau lebih, dalam Monster Busters diganti menjadi monster, menjadi satu garis lurus secara horizontal ataupun vertikal. Terdapat banyak cara untuk menyatukan monster-monster ini, tetapi yang digunakan oleh Monster Busters adalah permainan konvensional dimana Anda cukup drag and drop monster tersebut ke tempat yang Anda inginkan. Anda hanya bisa memindahkan monster satu kotak ke kiri, kanan, atas, atau bawah. Tentunya ketika Anda gagal menyatukan tiga monster atau lebih, maka monster tersebut akan kembali ke tempat semula. Jika Anda berhasil menyatukan tiga monster maka monster tersebut akan menghilang dan Anda akan mendapatkan score tergantung seberapa banyak Anda menghilangkan monster-monster tersebut. Jika Anda dapat menyatukan empat monster atau lebih, monster tersebut tidak akan hilang seluruhnya melainkan akan menyisakan satu monster yang memiliki kemampuan unik jika berhasil disatukan dengan monster lain. Misalnya ada monster yang akan meledak secara horizontal atau vertikal sekaligus menghancurkan monster-monster yang terkena efek dari ledakannya.
Ada yang unik dari setiap level Monster Busters, karena pada level-levelnya terdapat misi tertentu yang harus dilakukan oleh Anda. Jika biasanya game match three hanya berfokus pada besaran nilai yang didapat pada akhir level, pada Monster Busters terdapat misi seperti diharuskan menghasilkan skor dengan langkah yang terbatas atau menghancurkan monster tertentu saja. Selain menambah variasi, juga memberikan tantangan tersendiri pada setiap levelnya. Terdapat juga power up yang bisa Anda beli dan digunakan pada setiap level yang Anda mainkan. Pada setiap akhir level Anda akan mendapatkan coin yang bisa ditukar dengan power up ini. Selain itu, Monster Busters juga memberikan fitur in-app purchase jika Anda tertarik untuk membeli coin tambahan.
Dengan kumpulan monster-monster lucu dan variasi permainan, Monster Busters memberikan pengalaman yang unik dalam memainkan game puzzle match three. Monster Busters bisa Anda unduh secara cuma-cuma dari Google Playstore.