Laser point merupakan sebuah alat yang dulunya sering digunakan untuk presentasi, sejenis laser yang digunakan sebagai titik fokus pada layar slide show. Pada perkembangannya, laser point sering digunakan untuk bermain dan didesain dengan beraneka warna, dan menariknya lagi kini laser point juga bisa ditemukan pada Android. Salah satu pengembang kenamaan yaitu X-Apps & X-Games laser point simulator menciptakan aplikasi simulasi laser point yang bernama Laser Point X2 Simulator.
Sesuai dengan namanya, Laser Point X2 Simulator menghadirkan laser point simulasi, dalam artian, perangkat Anda tidak mengeluarkan laser, namun laser point akan menyala didalam layar, cukup ampuh untuk mengelabui sahabat-sahabat Anda.
Laser Point X2 Simulator menghadirkan empat warna laser dalam aplikasinya, yaitu hijau, merah, ungu dan biru. Secara default kita dapat menggunakan warna hijau, namun warna-warna lainnya dapat dibeli melalui In Apps Purchase dengan menggunakan koin, yaitu warna merah seharga 150 point, ungu seharga 300 point dan biru dengan harga yang lebih mahal, yaitu 750 point. Selain warna, terdapat opsi flash yang dapat dibeli seharga 1500 point.
Tidak hanya menghadirkan simulasi laser point, Anda dapat menggunakan fitur lainnya seperti mini games, flash lamp dan blinking light. Flash lamp berfungsi sebagai senter dengan memanfaatkan Flash LED perangkat Anda, sementara itu lampu berkedip-kedip bisa digunakan melalui blinking light. Jadi selain laser point, kita dapat menggunakan Laser Point X2 Simulator sebagai penerangan darurat yang tentunya sedikit menguras batree.
Yang paling menarik adalah fitur Mini Games yang terbenam dalam aplikasi ini, terdapat empat mini games yang menawarkan game-game dengan genre puzzle, yaitu Loopy Cross-Eyed, Steel Ball, Music Bee dan 2048 X2. Music Bee merupakan permainan bergaya Flappy Bird, yaitu melewati berbagai celah dengan cara tap untuk perolehan skor, gameplay serupa juga ditemukan pada Loopy Cross-Eyed, namun dengan gaya yang lebih unik dan menarik.
Laser Point X2 Simulator merupakan simulator laser point gratis di Play Store, aplikasi ini bisa dibilang cukup bersaing ketat dengan aplikasi Laser Simulator Prank Gun dan Laser 100 Beam Funny Joke. Namun dengan berbagai pilihan warna dan fitur-fitur lainnya yang lebih lengkap membuat Laser Point X2 Simulator laris manis ketimbang aplikasi pesaingnya.