Serai adalah jenis tanaman sejenis rerumputan yang biasa digunakan untuk bumbu masakan. Serai juga dikenal dengan nama lemon grass. Serai tidak memiliki rasa yang khas, namun mempunyai aroma harum yang mampu menyedapkan masakan. Memang pada umumnya serai mempunyai aroma yang harum ketika dimemarkan. Serai berbentuk memanjang seperti rumput dengan kulit yang cukup keras. Serai berwarna kehijauan atau kadang-kadang berwarna kuning dengan daging serai berwarna putih. Serai dapat tumbuh di berbagai dataran sehingga tanaman serai termasuk dalam tanaman obat keluarga karena mudah ditanam bahkan di lingkungan rumah. Serai cukup mudah ditemukan di pasar atau super market. Serai juga terbilang murah karena dijual satu paket dengan bumbu-bumbu lainnya.
Serai memiliki kandungan sitronela. Kandungan sitronela ini ampuh untuk mengusir nyamuk. Nyamuk tidak menyukai bau dari serai. Selain untuk mengusir nyamuk, serai umumnya disuling untuk diambil minyak atsirinya. Minyak serai memiliki banyak fungsi antara lain meredakan perut kembung dengan cara dioleskan ke bagian perut, melembabkan dan menyehatkan kulit, hingga menghilangkan bau badan. Selain untuk kesehatan dan kecantikan, serai juga berfungsi untuk penyedap dan pemberi aroma harum dalam masakan. Masakan Indonesia sering mengandung serai dalam kandungan bumbu. Contoh masakan yang menggunakan serai biasanya masakan berempah banyak seperti rendang, soto, rawon, tumis-tumisan, dan masakan lainnya yang biasa ditemui di berbagai tempat nusantara.
Serai termasuk tanaman obat keluarga yang mudah disimpan. Serai awet disimpan dalam wadah terbuka dalam ruangan kering dan bersuhu normal. Serai juga bisa disimpan di kulkas untuk menjaga kesegarannya.
Mengolah serai untuk masakan juga cukup mudah. Anda hanya perlu membersihkan serai dari tanah yang menempel lalu membuang akar dan ujung daun serai yang kering. Serai yang sudah bersih kemudian dikupas dari kulitnya yang keras dan diambil dagingnya yang lunak. Setelah daging didapatkan, Anda bisa langsung menghancurkan dengan bumbu halus lainnya atau cukup dimemarkan kemudian ditambahkan dalam masakan yang sedang diolah. Serai juga bisa dibuat minyak dengan cara direbus hingga berminyak lalu diambil minyaknya.