Disetiap perangkat televisi yang dibeli disediakan fitur kontrol jarak jauh yang sering kita sebut dengan remote tv. Tidak seperti pesawat televisi, remote tv memiliki ukuran yang ringan dan cenderung hilang atau rusak akibat terjatuh. Melihat peluang tersebut, Androcia dan juga developer lainnya mencoba untuk membuat aplikasi remote tv pada Android. Salah satu aplikasi remote tv tersebut adalah Super TV Remote Control.
Sama dengan aplikasi remote virtual kebanyakan, Super TV Remote Control memungkinkan kita untuk merubah saluran televisi dengan cara yang sangat mudah. Fitur kontrol seperti mengganti saluran, pengaturan volume dan channel dapat diatur dengan sekali sentuhan.
Tidak hanya smartphone Android, aplikasi gratis ini dapat digunakan pada tablet PC, simpel dan mudah dikonfigurasi sehingga memberikan pengalaman remote tv virtual mirip dengan aslinya.
Berbeda dengan aplikasi remote tv kebanyakan, misalnya Universal Remote Control TV Dan IR Remote Control, Super TV Remote Control dapat digunakan pada 90% televisi yang ada dipasaran, sehingga apapun merk tv Anda memiliki kemungkinan yang cukup tinggi untuk diatur menggunakan aplikasi ini.
Syarat utama untuk menggunakan aplikasi ini adalah perangkat Android yang memiliki koneksi inframerah dan WiFi. Berhubung tidak banyak Android memiliki inframerah maka sambungan WiFi merupakan satu-satunya cara untuk menyambungkan aplikasi dengan perangkat televisi.
Saat ini pesawat televisi yang support WiFi dipegang oleh golongan smart tv, diantaranya adalah merk LG smart tv, samsung smart tv, sony dan lain sebagainya.
Jika Anda memiliki Android dengan kemampuan inframerah untuk pesawat televisi lama maka pengaturan model dapat diakses melalui pengaturan. Saat ini tersedia dua jenis sambungan menggunakan inframerah pada saluran IR port dan IR Blaster, selanjutnya masukkan IP dan juga model televisi.
Super TV Remote Control merupakan remote tv virtual yang dicari banyak orang. Aplikasi ini sangat membantu kita untuk mengakses televisi dengan cepat sementara remote aslinya hilang atau rusak secara tidak sengaja.
Sayangnya iklan pop-up sedikit mengganggu, khususnya saat mengakses tombol virtual sehingga salah klik iklan sangat mungkin terjadi.