Daftar isi
Nasi adalah salah satu bahan pangan utama masyarakat Indonesia. Nasi yang memiliki warna putih, bentuk yang kecil, dan bertekstur sangat lembut merupakan sumber karbohidrat yang sangat baik untuk Anda yang membutuhkan banyak energi. Nasi sendiri ini merupakan hasil olahan dari beras. Beras yang dimasak menghasilkan nasi yang siap untuk disantap. Nasi terdiri menjadi dua macam yaitu nasi putih dan nasi merah. Nasi putih merupakan nasi yang paling sering dikonsumsi sedangkan nasi merah sering dikonsumsi oleh masyarakat yang sedang menjani pola hidup sehat. Memakan nasi secara berlebihan juga tidak dianjurkan karena dapat menimbulkan penyakit terutama diabetes karena nasi mengandung gula yang cukup tinggi. Sebagai olahannya, nasi dapat disajikan bersama dengan lauk favorit atau dimasak menjadi nasi goreng.
Nasi sebagai makanan yang memiliki kadar karbohidrat yang tinggi dan sangat dibutuhkan untuk Anda yang memiliki banyak aktivitas di luar. Nasi memiliki kandungan gizi yang cukup banyak dan berguna untuk kesehatan. Kandungan yang ada pada nasi yaitu, karbohbidrat, vitamin D, kalsium, serat, besi, dan sodium. Mengkonsumsi sesuai dengan takaran yang dianjurkan memiliki banyak khasiat yaitu, sebagai sumber energi, bebas kolesterol, mengurangi tekanan darah tinggi, mencegah kanker, menguatkan jantung, dan mencegah terjadinya konstipasi.
Nasi memiliki rasa yang sedikit manis. Nasi yang dimasak dengan baik akan menghasilkan tekstur yang pulen sehingga sangat nikmat untuk dimasak. Nasi dapat diolah menjadi masakan yang beragam seperti nasi goreng yang dimasak dengan campuran kecap, bawang putih, dan garam.
Memasak nasi dapat dikatakan tidak begitu mudah karena saat Anda sedang memasak nasi terkadang nasi yang dihasilkan bisa saja terlalu lembek atau bahkan belum matang. Memasak nasi yang benar akan menghasilkan nasi yang pulen dan nikmat untuk disantap. Berikut cara mengolah nasi agar matang dengan baik: