Ayam negeri adalah jenis ayam lokal Indonesia yang biasa dikembang biakkan untuk diambil dagingnya sebagai bahan masakan berbagai hidangan. Daging ayam negeri bertekstur kenyal dan lembut, agak lembek namun tetap keras saat dipijit. Umumnya ayam negeri yang masih segar atau baru dipotong memiliki daging yang berbau segar pula, tidak terlalu amis dan anyir.
Ayam negeri memiliki banyak kandungan gizi yang sangat bermanfaat bagi tubuh karena merupakan sumber protein hewani. Ayam negeri mengandung banyak energi, lemak, protein, natrium, magnesium serta kalsium yang sangat berguna untuk pertumbuhan tulang, terutama bagi anak-anak. Mengonsumsi ayam negeri bisa menurunkan kadar kolesteral dalam tubuh Anda.
Ayam negeri juga menjadi bahan masakan yang banyak menghasilkan hidangan-hidangan lezat dalam maupun luar negeri. Beberapa diantaranya seperti ayam kecap, ayam goreng, mie ayam, sambal goreng ayam, bacem ayam, dan masih banyak lagi. Selain rasanya yang enak, ayam negeri juga sangat digemari sebagai bahan masakan karena teksturnya yang sangat mudah dipotong dan diolah menjadi berbagai sajian nikmat.
Seperti bahan masakan yang berbahan dasar daging hewan lainnya, ayam negeri juga sangat riskan terhadap kuman dan bakteri. Untuk itu, Anda perlu menyimpannya dengan benar jika tidak akan digunakan sekali pakai. Berikut adalah beberapa tips penyimpanan dan pengolahan kembali daging ayam negeri: