Daftar isi
Sore hari di akhir minggu merupakan cara yang tepat untuk menghabiskan waktu dengan bersantai-santai sambil menikmati olahan kue yang dapat dibuat sendiri di rumah. Bolu gulung mini dapat menjadi pilihan kue yang dapat dinikmati bersama keluarga untuk bersantai di sore hari. Selain mudah membuatnya tidak membutuhkan waktu yang lama untuk membuatnya. Beragam isian untuk bolu gulung dapat disesuaikan dengan selera Anda. Biasanya bolu gulung memerlukan tahap-tahap yang rumit dalam pembuatannya dan harus melalui proses pemanggangan. Kali ini resep bolu gulung mini yang akan dibagikan adalah resep bolu gulung mini yang pembuatannya tidak melalui proses pemanggangan cukup gunakan teflon Anda di rumah dan jadi deh bolu gulung mini Anda. Intip resepnya berikut ini yuk!
- 80 gr gula halus
- 100 gr tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- 1 ½ sdt vanilla
- 4 butir telur ayam ukuran sedang
- 60 gr butter, lelehkan
- Selai strawberry secukupnya
- Pertama, siapkan wadah atau mangkuk besar dan masukkan semua bahan kecuali selai strawberry. Aduk sampai rata semua adonan dan memiliki tekstur yang tidak begitu cair atau lengket. Cara melihat adonan yang baik adalah saat ditarik dengan menggunakan spatula adonan tidak putus. Istirahatkan selama 4 menit.
- Panaskan teflon dan beri sedikit minyak goreng, tuangkan adonan ke dalam teflon. Masak bolu gulung dengan api kecil dan tutup. Tunggu hingga matang semua dan berwarna kecoklatan.
- Angkat dan dinginkan. Beri olesan strawberry dan gulung bolu gulung mini yang sudah matang.
- Bolu gulung dapat dipotong-potong untuk disajikan.