3D Bowling, sesuai namanya, merupakan simulasi permainan bowling dalam perangkat android. Pengembangnya adalah Italy Games yang juga sudah meluncurkan beberapa permainan menarik lain di Google Play. Jika Anda penggemar jenis permainan ketangkasan, mungkin sudah pernah mendengar game atau aplikasi permainan sejenis seperti Bowling 3D dari Magma Mobile atau Galaxy Bowling 3D dari Jason Allen.
Saat pertama membuka 3D Bowling, pemain bisa memilih satu dari lima bolanya; tinggal sentuh saja yang mau dipakai. Setelah itu, Anda bisa memilih gambar latar dari delapan pilihan. Cara memilihnya pun mudah: tinggal digeser ke kiri atau kanan. Jika sudah, permainan bisa dimulai dengan menyentuh tombol Play Now. Tersedia pula pilihan untuk memainkan dengan 1 pemain atau 2 pemain. Tidak rumit, bukan?
Selain mudah digunakan, permainan ini juga tidak sulit dimainkan. Saya yang dalam dunia nyata hanya satu atau dua kali bermain bowling pun, dalam beberapa kali percobaan sudah bisa menjatuhkan sepuluh pin yang berjajar di ujung jalur dalam sekali lempar (disebut Strike). Jika kurang beruntung, maka kesepuluh pin jatuh dalam dua kali lemparan (disebut Spare).
Permainan ini dinilai dengan angka. Dalam satu putaran, ada sepuluh ronde yang masing-masing terdiri dari dua kali lemparan. Setelah lemparan terakhir dilakukan, akan muncul nilai dari keseluruhan permainan. Nilai ini bisa dilihat di lain waktu dalam bentuk nilai rata-rata dan nilai maksimal secara keseluruhan.
Tidak seperti beberapa permainan android lain, 3D Bowling bisa dijalankan tanpa membutuhkan jaringan internet. Begitu selesai mengunduh, Anda bisa mematikan internet dan langsung mulai bermain secara offline, sehingga tidak perlu takut kuota internet tersedot bila main berjam-jam dan tidak ada iklan muncul di sela-sela permainan.
Dijalankan dengan perangkat saya (prosesor ganda 1.2GHz, 512MB RAM, GPU Adreno 203), semua efek berjalan lancar dari perputaran bola, pergantian latar, tulisan pop-up jika strike atau spare, sampai efek jatuhnya pin semuanya berjalan mulus. Di perangkat yang lebih ringan seperti Samsung Galaxy Young, program ini juga sudah bisa berjalan.
Sederhana, mudah, dan ringan, itulah kesimpulan saya atas game ini. Saya rasa anak-anak pun tidak akan kesulitan memainkannya. Tak heran jika tingkat unduhan 3D Bowing mencapai 50-100 juta per tulisan ini dibuat