Program pemutar video alternatif saat ini banyak yang bisa digunakan, selain hampir semuanya ditawarkan gratis, fitur-fiturnya pun semakin beragam dan lengkap. Salah satu program pemutar video yang kaya fitur adalah KMPlayer. Ada beberapa fitur khusus aplikasi ini yang tidak tersedia di banyak pemutar video lainnya, sehingga bagi yang belum pernah mencobanya, tidak ada ruginya untuk menggunakan dan mungkin menjadikan pemutar utama.
Dibandingkan dengan berbagai pemutar video lainnya, KMplayer bisa dikatakan mempunyai fitur paling lengkap. Untuk dukungan format video dan audio, hampir semua jenis video yang banyak beredar sudah didukung. Beberapa fiturnya antara lain :
Selain berbagai fitur diatas, KMPlayer juga mendukung video format 3D dengan pembagian penggunaan memory CPU yang rendah dan menyediakan pemutaran yang optimal ketika tersedia dukungan dari GPU (Graphics Processing Unit). Fitur ini merupakan salah satu yang membedakan (keunggulan dibanding) dengan program pemutar video lainnya.
Tersedia juga fitur KMP+ yang menyediakan fungsi untuk mengorganisasi dan melihat koleksi video, DVD, audio dan media lainnya di komputer dengan tampilan yang menarik dan informatif.
Beberapa penjelasan diatas hanya merupakan sebagian fungsi yang disediakan oleh KMPlayer, ketika membuka menu setting, akan disediakan pengaturan yang jauh lebih banyak. Sehingga bagi yang memerlukan pemutar video dengan banyak opsi yang bisa diatur sendiri, ingin mencoba-coba sesuatu yang lain dengan pemrosesan audio maupun video, atau mempunyai spesifikasi komputer yang diatas rata-rata, sepertinya KMPlayer memang pilihan yang tepat.
Dibandingkan dengan pemutar video lain seperti VLC Player atau GOM Player, terlihat jelas bahwa KMPlayer lebih unggul dari fitur-fitur yang disediakan. Tetapi jika pengguna hanya membutuhkan pemutar video yang ringan dan format video umum tanpa memerlukan berbagai fitur ahli mungkin pemutar lain seperti GOM Player yang lebih kecil mungkin menjadi pilihan yang tepat.