Akhir-akhir ini, pengguna Android pasti sudah sangat familiar dengan aplikasi pengembangan dari GO Launcher EX. Perusahaan yang selalu menghasilkan aplikasi yang mampu mempermudah dan mempercantik tampilan dari setiap ponsel. Saat ini Go Launcher EX kembali dengan aplikasi terbaru Toucher. Sebuah aplikasi di mana para penggunanya dapat lebih leluasa menggerakkan jemari di keseluruhan layar ponsel tanpa harus menekan tombol tertentu.
Kegunaan dari aplikasi Toucher yang paling utama adalah memberikan kemudahan kepada para penggunanya. Toucher tampil dengan bentuk sebuah titik besar berdiameter kira-kira 1,5 cm, yang mana letaknya dapat diubah sesuai keinginan pengguna. Keuntungan dari aplikasi ini adalah: ketika sedang mengaktifkan aplikasi tertentu dan berkeinginan untuk membuka aplikasi baru, pengguna ponsel tidak perlu kembali ke menu awal terlebih dahulu baru membuka aplikasi yang diinginkan. Pengguna hanya perlu menekan icon Toucher kemudian melakukan pencarian di mana aplikasi selanjutnya digunakan.
Toucher bukan saja menampilkan aplikasi yang terletak di halaman pertama setiap ponsel. Pengguna juga dapat menikmati pilihan gambar yang dapat dijadikan sebagai latar belakang dari smartphone yang mereka gunakan. Selain itu, Toucher juga memberikan fungsi penting yaitu tampilan senter. Apabila pengguna ponsel mengaktifkan pilihan ini, segera layar ponsel akan berubah lebih terang seolah mereka menjadikan ponsel mereka sebagai senter. Hal ini sangat berguna sewaktu pengguna akan mencari barang di tempat yang sulit dijangkau. Mereka tidak perlu menghabiskan waktu untuk mencari senter terlebih dahulu. Pengguna cukup mengaktifkan aplikasi Toucher dan memilih pilihan senter maka segalanya akan menjadi lebih mudah.
Keunggulan lainnya adalah dengan menggunakan ikonToucher ini, pengguna dapat langsung membuka pengaturan ponsel. Toucher menjadi sangat berarti karena para pengguna tidak perlu menekan tombol utama yang umumnya berada di tengah ponsel. Hal ini sangat bermanfaat mengingat tombol utama tersebut sering ditekan maka tombol akan mudah rusak dan tentunya akan mengganggu kinerja dari smartphone tersebut.
Beberapa aplikasi lainnya yang bersifat membantu para pengguna smartphone antara lain Clean Master, AppLock, Speedtest.net, dll. Keseluruhan aplikasi memiliki kemampuan yang berbeda-beda. Namun, aplikasi ini akan menjadikan smartphone berfungsi lebih baik sehingga penggunanya dapat menggunakan ponsel secara maksimal.