Para penggemar olah raga billiard saat ini dapat melatih ketangkasannya menggunakan perangkat komputer. Sebuah game besutan myrealgames ini membuat permainan billiard tampak lebih sederhana. Sesuai dengan namanya, permainan ini hanya menyajikan satu kategori permainan saja, yaitu 8 bola. Permainan billiard klasik yaitu bola 9 sama sekali tidak diikutsertakan dalam permainan ini, ataupun kategori 14 Ball, Rotation. Kategori 8 bola yang dimaksud adalah di mana Anda bebas memasukkan bola apa saja selain bola bernomor 8. Bola 8 tersebut hanya boleh dimasukkan setelah semua bola lain sudah masuk.
Permainan ini terbilang sangat ringan, karena grafis yang ditawarkan juga sangat standar. Walaupun begitu, tampilan yang disajikan sudah dalam bentuk tiga dimensi (3D). Keuntungannya adalah Anda tidak memerlukan spesifikasi khusus untuk menjalankan permainan ini. Apabila Anda ingin bermain bersama teman, 8 Ball Pool bisa dimainkan berdua secara bergantian. Permainan ini juga menyediakan sebuah Artificial Intelligent sebagai lawan Anda untuk berlatih, tingkat kesulitannya pun dapat disesuaikan, apabila Anda cukup percaya diri, Anda dapat mencoba tingkatan tersulit yaitu expert.
Anda dapat menyimpan permainan pada saat permainan sedang berlangsung. Tersedia empat slot untuk menyimpan permainan Anda. Anda diharapkan dapat mengenal angka-angka pada bola melalui warnanya saja, karena permainan ini tidak memberikan bantuan berupa petunjuk angka pada bola. Karena itu, disarankan untuk tidak menggunakan mode Above View karena Anda tidak dapat melihat sisi atas ataupun bawah pada saat tampilan tersebut dijalankan. Fasilitas Zoom juga sepertinya tidak berfungsi. Apabila Anda melakukan minimize ditengah-tengah permainan lalu kembali maximize, terkadang game ini memberikan bug yaitu respon yang lambat sehingga seolah-olah komputer Anda hang.
Jika dibandingkan dengan salah satu game billiard lain, katakanlah 8 Ball Club terbitan GEMAX Software ltd, 8 Ball Pool terkesan sangat minimalis. GEMAX membuat permainan seakan lebih nyata dengan fitur-fitur yang lebih detail. Contohnya Anda dapat mengatur ke mana bolah akan berputar pada saat Anda dalam mode membidik bola. Pemain juga mendapatkan sudut pandang yang lebih nyaman, tidak seperti pada 8 Ball Pool, terdapat banyak titik sudut mati yang membuat proses bidik menjadi sedikit terganggu. Kategori permainan yang disajikan pun beragam, jika Anda bosan dengan permainan 8 bola, Anda dapat berganti ke permainan 9 bola atau permainan lainnya. Secara keseluruhan 8 Ball Pool ini boleh dicoba, tetapi apabila Anda memainkannya dalam waktu lama maka Anda mungkin akan merasa jenuh.