Saat Anda sedang membaca artikel dalam bahasa Inggris dan kemudian tiba – tiba Anda harus berhenti dan mulai mencari arti kata yang Anda tidak ketahui pasti akan membutuhkan waktu yang tidak sebentar. Banyak aplikasi kamus yang ditawarkan oleh para developer baik sebagai aplikasi PC maupun aplikasi di mobile phone. WordWeb Software menawarkan kamus online/offline khusus Bahasa Inggris. Seperti aplikasi ringkas pada umunya, aplikasi kamus yang satu ini dapat diinstal sebagai aplikasi portable, sehingga Anda bisa memnyimpannya dalam USB dan bisa digunakan kapan saja dan dimana saja tanpa perlu menginstal kembali di PC yang lain. Kamus ini ditawarkan gratis dengan fitur yang cukup lengkap dan juga versi Pro-nya yang pastinya mendapatkan fitur yang lebih lagi. Untuk versi gratisnya, aplikasi ini sudah dilengkapi dengan 150 ribu kosakata lengkap dengan turunan katanya dan sekitar 5 ribu audio cara pengucapannya. Tidak hanya itu, sebagian besar kata yang Anda cari akan dilengkapi juga dengan contoh pengunaannya dalam kalimat.
Jika Anda menjalankan aplikasi kamus ini ketika Anda terhubung dengan internet, Anda bisa menggunakan fitur WordWeb Online, dimana kata – kata tersebut juga akan dicari di website referensi yang lain seperti Wikipedia atau Wikitionary. Versi Pro dihargai sekitar Rp. 237.000,- dengan versi stAndar bawaan aplikasinya. Tetapi Anda juga bisa menambahkan pilihan yang lain seperti penambahan kamus Oxford dan Chambers atau penambahan kosakata. Harga paket bundling jika ingin mendapatkan semua fitur bisa mencapai Rp. 1.240.000,-. Tentunya dengan perbedaan harga tinggi dengan fitur yang tidak berbeda secara signifikan dengan versi gratisnya, pastinya kita sebagai pengguna akan lebih memilih versi gratisnya. Keunggulan lain dari aplikasi kamus ini yakni one-click look up. Anda bisa tentukan sendiri HotKey sebagai shortcut untuk menjalankan aplikasi ini. Di saat Anda sedang membaca, Anda tinggal menekan tombol hotkey dan dengan segera aplikasi akan muncul di layar komputer dan Anda bisa langsung memasukkan kata yang dicari.