Maraknya aplikasi dengan tema photography, membawa sejumlah pencipta salah satunya dev.macgyver menciptakan suatu aplikasi dengan nama Photo Editor. Aplikasi yang satu ini diciptakan bagi semua pengguna yang gemar melakukan pengambilan gambar baik untuk konsumsi pribadi maupun untuk publik dan mengubah gambar tersebut menjadi gambar lain yang memiliki nilai tambah. Tidak diperlukan kemampunan khusus dalam menggunakan aplikasi ini. Hal yang perlu dimiliki pengguna hanyalah jiwa artistik yang mana sangat berbeda antara pengguna yang satu dengan yang lainnya.
Aplikasi Photo Editor ini memberikan banyak pilihan pengeditan foto. Beberapa hal menarik dari aplikasi ini adalah adanya pilihan pembesaran foto hingga 200% sehingga dapat mempermudah proses editing, berbagai macam efek pengubahan secara instan, pilihan frame atau bingkai foto yang sangat beragam dan masih banyak lagi. Keunggulan lainnya adalah adanya pilihan drawing yang mana pengguna dapat menambahkan berbagai tulisan atau gambar secara bebas. Melalui pilihan ini gambar yang dihasilkan akan jauh lebih alami karena diperoleh dari gerakan tangan secara manual, bukan gambar stiker atau tulisan kaku lainnya. Namun, aplikasi ini juga menyediakan pilihan ketika pengguna ingin menggunakan stiker atau melakukan penggabungan beberapa gambar sekaligus.
Sama seperti kebanyakan aplikasi editing foto lainnya, aplikasi Photo Editor ini dapat mengambil gambar langsung dengan kamera melalui aplikasi ini ataupun mengambil gambar yang tersimpan di dalam album foto. Setelah pengguna selesai melakukan edit gambar, pengguna dapat melakukan penyimpanan foto tersebut atau melakukan pengiriman gambar melalui email. Hal lain yang dapat dilakukan adalah pengguna dapat langsung melakukan upload gambar pada berbagai aplikasi lainnya seperti Instagram, Facebook, Path, atau aplikasi sosial lainnya.
Aplikasi lain yang serupa dengan Photo Editor ini antara lain Camera360, Cymera, BeautyPlus, dan masih banyak lagi. Walaupun keseluruhan aplikasi ini sama-sama memberikan kemudahan kepada pengguna dalam hal pengeditan foto, aplikasi tersebut memiliki kelebihannya masing-masing. Kelebihan aplikasi Photo Editor lainnya adalah aplikasi ini memberikan pilihan editing yang sangat rinci. Ketika pengguna berkeinginan melakukan penggantian gambar secara manual, aplikasi Photo Editor memberikan pilihan warna satu per satu. Hal ini tentunya memudahkan pengguna untuk melakukan perubahan. Sama seperti aplikasi lainnya, aplikasi Photo Editor ini juga memungkinkan pengguna untuk mengubah gambar yang biasa saja menjadi gambar yang sangat luar biasa.