Permainan terbaru yang diterbitkaan oleh JMT Apps, cukup menarik perhatian para pengguna smartphone. Permainan Onet Connect Game banyak digemari oleh mereka yang sangat menjunjung tinggi tingkat ketelitian. Para pemain diminta untuk mencari 2 (dua) gambar yang sama. Namun, pemain tidak dapat memilih gambar yang letaknya sembarangan. Permainan ini meminta pemain menggabungkan gambar yang dapat dijangkau oleh tiga garis lurus. Jadi, para pemain harus pandai mencari gambar yang sama dan dapat digabungkan dengan tiga garis.
Aplikasi Onet Connect Game ini memberikan cukup banyak pilihan tema gambar. Apabila pemain tidak melakukan perubahan apapun pada menu pengaturan, secara langsung aplikasi ini memberikan gambar-gambar mengenai tokoh Pikachu. Jika pemain ingin mengubah tema permainan, pemain harus masuk ke menu pengaturan. Pemain dapat memilih tema lambang club sepakbola, item-item, ikan, permen, atau gambar Christmas. Secara keseluruhan permainan ini dapat dinikmati oleh seluruh lapisan pengguna tanpa memandang jenis kelamin.
Pada level pertama permainan, akan ditampilkan gambar sesuai denga tema yang pemain pilih. Gambar yang ditampilkan pada permainan ini berjumlah 10x8 dengan keseluruhan waktu yang diberikan adalah 8 (delapan) menit. Selama waktu yang tersedia, pemain harus mencocokkan keseluruhan gambar yang ada. Setiap pasangan gambar yang sesuai, pemain akan mendapatkan poin 100. Jika keseluruhan gambar sudah tidak ada yang dapat dicocokkan, secara otomatis program akan mengacak gambar-gambar terserbut. Selama tidak ada perubahan gambar, berarti sesungguhnya masih ada gambar yang dapat digabungkan. Ketika pemain sudah tidak dapat menemukan gambar yang sama, pemain dapat menggunakan bantuan. Namun, bantuan ini akan mengurangi skor permainan sebanyak 5000. Jika pemain sering menggunakan bantuan ini, skor akhir permainan akan menjadi minus dan pemain tidak dapat melanjutkan ke level berikutnya.
Di level selanjutnya, permainan ini akan memberikan waktu yang sedikit berkurang dari level sebelumnya. Waktu yang disediakan di level ini adalah 7 menit 48 detik. Selama waktu ini, para pemain juga harus menyelesaikan permainan sesuai dengan ketentuan sebelumnya. Perbedaannya terletak pada susunan gambar ketika pemain berhasil menggabungkan dua gambar. Pada level pertama, keseluruhan gambar akan tetap diam ditempat masing-masing. Namun, di level kedua, setiap ada gambar yang digabungkan secara otomatis, kolom yang mengandung gambar tersebut akan bergerak turun seperti halnya bermain tetris.
Permainan lainnya yang serupa seperti puzzle dan membutuhkan konsentrasi khusus untuk menyelesaikannya antara lain Onet Fruit, Tebak Gambar, Teka Teki Silang, atau Game Asah Otak Anak. Disadari atau tidak, permainan jenis seperti ini dapat meningkatkan perkembangan otak para pemain. Tentunya hal ini akan terjadi jika permainan digunakan dengan jangka waktu normal dan tidak berlebihan.