Apabila Anda mengalami situasi di mana pekerjaan atau aktivitas Anda membutuhkan untuk mengklik mouse secara berulang-ulang, aplikasi dari Asoftech yang sekarang kita akan kupas mampu membantu Anda untuk menghemat waktu dan tentunya kelelahan dari jari Anda. Aplikasi yang bernama Auto Clicker ini dirancang untuk keperluan tersebut dan mampu mengklik mouse kita secara otomatis sesuai dengan konfigurasi kita.
Software ini juga mampu menyediakan fitur untuk menggantikan Tombol Mouse kiri dengan shortcut dari keyboard komputer kita. Kita juga mampu mengkonfigurasi untuk satu klik atau klik yang berulang lalu menyimpannya sebagai robot. Kemudian Anda bisa menggunakan robot ini dengan keyboard shortcut . Program ini menyediakan fitur untuk kita menyimpan beberapa robot untuk kebutuhan yang berbeda. Tentunya dengan fasilitas yang diberikan mouse click akan lebih cepat dan lebih akurat. Ini bisa meningkatkan produktifitas dari pekerjaan kita bahkan membantu kita dalam bermain game.
Robot yang ada di dalam program ini pun mampu kita jadwalkan sesuai dengan kebutuhan sehingga robot dapat berjalan walaupun kita tidak ada di depan komputer kita dan lebih hebatnya lagi program robot ini mampu berkerja di belakang layar komputer kita sehingga kita bisa melakukan aktifitas lain di saat yang bersamaan. Program ini juga mendukung beberapa jenis tipe klik seperti kiri, kanan, double, click-hold dan mouse up. Kita juga mampu menyimpan untuk berapa kali klik di dalam robot dan klik bisa dihentikan dengan stop keyboard shortcut. Fasilitas drag dan drop pun tersedia di dalam aplikasi ini. Robot yang sudah kita simpan pun bisa kita konfigurasi ulang maupun kita hapus apabila sudah tidak dibutuhkan lagi.
Untuk aplikasi yang sederhana dan sangat menarik ini, Anda hanya dikenakan biaya USD 14.95 akan tetapi Trial Version selama 15 hari pun tersedia untuk Anda. Tampilannya pun sangat sederhana dan mudah untuk digunakan. Ukuran yang tidak terlalu besar untuk diunduh menambah daya tarik dari aplikasi ini dan bekerja dengan baik dengan system operasi Windows.