Hungry Shark adalah salah satu permainan populer yang sudah memiliki banyak sequel, seperti Hungry Shark 1 hingga 3, namun yang paling menarik untuk dibahas kali ini adalah Hungry Shark Evolution. Kali ini pihak pengembang aplikasi permainan yaitu Future Game of London telah menambah kualitas grafis dan beberapa adegan sinematis yang cukup keren. Permainan ini cukup populer dikalangan pengguna smartphone khususnya perangkat berbasis Android.
Gameplay dari permainan ini cukup sederhana, yaitu: kita memainkan hiu yang lapar untuk berburu mangsa agar dapat bertahan hidup. Untuk dapat bertahan, pemain harus mengarahkan hiu untuk memangsa ikan dan mamalia laut, menariknya lagi hiu dapat memangsa manusia yang sedang berenang di permukaan ataupun manusia yang sedang menyelam di kedalaman.
Pemain dapat membuat hiu untuk melesat lebih kencang(Boost) dengan menyentuh layar dengan cepat, namun kemampuan ini sangatlah terbatas. Setelah boost habis maka kita harus menunggu kemampuan tersebut untuk pulih agar bisa dipergunakan kembali. Dengan keterbatasan tersebut kita diharapkan untuk menggunakan boost hanya untuk memburu mangsa yang lebih cepat seperti barakuda dan juga dapat digunakan untuk melompat lebih tinggi untuk memangsa burung di udara.
Dalam permainan ini terdapat Healt Point yang terus menurun perlahan-lahan seiring dengan waktu yang berjalan, untuk menjaganya tetap stabil pemain harus terus memangsa ikan dan mamalia laut lainnya. HP berkurang jika hiu menabrak bom laut atau diserang oleh ikan besar lainnya, jika HP hiu habis maka permainan berakhir.
Cara memainkan Hungry Shark Evolution termasuk susah-susah gampang, pemain harus menyesuaikan posisi smartphone untuk mengontrol pergerakan hiu, pengguna dapat memiringkan layar ke arah kiri agar hiu berenang ke arah kiri, begitu pula sebaliknya, jika layar dimiringkan ke kanan maka hiu akan berenang ke arah kanan. Untuk menyelam lebih dalam pengguna harus memiringkan smartphone ke arah bawah, untuk dapat naik ke permukaan pengguna harus memiringkan layar bagian atas ke arah bawah.
Bagian yang tidak kalah seru dari permainan ini adalah fitur Upgrade. Upgrade berfungsi untuk menambah kecepatan berenang hiu dan menambah kecepatan saat memangsa, selain itu Upgrade juga berfungsi untuk menambah kemampuan hiu untuk berenang lebih dalam. Menariknya lagi kita dapat menambah aksesoris lainnya seperti topi, sirip baru dan lain sebagainya agar tampak lebih menarik.
Hungry Shark Evolution dapat diunduh secara gratis, sistem uang yang digunakan adalah Gold dan Diamond. Gold didapat melalui permainan, sedangkan diamond didapat dengan melakukan pembelian melalui store yang tersedia dalam permainan.
Menurut saya, Hungry Shark Evolution memiliki grafis yang sangat baik, tidak tanggung-tanggung jika ingin memainkan aplikasi ini pengguna harus mengunduh file instalasi yang cukup besar, yaitu 86MB. Demi memainkan permainan ini, pengguna disarankan untuk mengunduh file instalasi Hungry Shark Evolution menggunakan jaringan wifi. Hal tersebut sangat kontras jika dibandingkan dengan beberapa aplikasi serupa seperti Deep Blue dengan file instalasi sebesar 22MB dan permainan SharQ II dengan file instalasi sebesar 45MB.
Hungry Shark Evolution telah diunduh sebanyak lebih dari 10.000.000 pengguna Android melalui Google Play Store. Di Indonesia permainan ini cukup digemari remaja dan dewasa. Hungry Shark Evolution juga cukup populer di kalangan anak-anak walaupun permainan ini dirasa sedikit ganas.