Salah satu dokumen yang masih banyak digunakan untuk menyimpan dan menampilkan referensi adalah CHM. CHM merupakan jenis dokumen yang merupakan kumpulan dari banyak dokumen HTML yang di kompilasi menjadi satu (Microsoft Compiled HTML Help). Jenis file buatan Microsoft ini meskipun sudah mulai ditinggalkan dan sudah tidak dikembangkan lagi oleh Microsoft, tetapi masih banyak digunakan untuk dokumentasi atau ebook karena kemudahan dan kepraktisan.
Dokumen atau file dalam bentuk CHM ini mendukung beberapa fitur, seperti kompresi data, terintegrasi dengan fitur pencarian, kemampuan untuk menggabungkan beberapa file CHM menjadi satu, mendukung banyak huruf atau karakter yang lebih luas, meskipun tidak mendukung Unicode secara penuh.
Untuk membuka file chm ini, Windows sebenarnya mendukungnya secara penuh, sehingga biasanya tidak memerlukan program dari pihak ketiga. Tetapi ada kalanya Windows bermasalah sehingga tidak bisa membuka chm, sehingga salah satu solusinya bisa menggunakan program gratis CHM Viewer.
Sesuai namanya, CHM Viewer merupakan program yang digunakan untuk membuka dokumen dalam format CHM. Program ini akan menampilkan daftar file yang ada di dalam CHM dan pengguna bisa memilih mana yang akan dibuka terlebih dahulu (biasanya adalah index.html, index.htm atau home.html). Sayangnya CHM Viewer tidak langsung membuka halaman awal dokumen HTML yang ada didalamnya, sehingga pengguna mungkin kesulitan ketika harus memilih file mana yang harus dibuka terlebih dahulu.
Selain memberikan fitur untuk membuka dan melihat file CHM, program ini juga memberikan beberapa fitur tambahan, seperti misalnya fitur untuk melakukan perbesaran tampilan (Zoom), mengubah jenis dan warna huruf yang digunakan, serta fitur untuk melakukan penyimpanan (export) dalam format aslinya (html, gambar dan data didalamnya).
Karena CHM adalah buatan Microsoft dan sebenarnya sudah didukung langsung oleh Windows, sehingga biasanya kita bisa langsung membuka file CHM ini di Windows, sehingga jika demikian, program seperti CHM Viewer seperti ini tidak dibutuhkan lagi, kecuali bagi yang mengalami masalah atau ingin menyimpan isi file-file HTML didalamnya. Jika file bertipe CHM ini tidak bisa dibuka di windows, kemungkinan pustaka yang diperlukan belum dijalankan oleh windows, dan bisa diaktifkan dengan mengetikkan perintah berikut di start menu > Run :regsvr32 hhctrl.ocx. Dibanding bawaan Microsoft, program ini mempunyai beberapa kekurangan seperti tampilan yang kadang kurang sempurna, tidak langsung membuka halaman awal dan tidak adanya fitur pencarian.