Aplikasi ini merupakan sebuah aplikasi yang menyatukan berbgai kebutuhan Skype Anda dalam satu aplikasi. Jadi Anda dapat melakukan semua kegiatan Skype dalam waktu bersamaan. Jadi jika Anda memiliki lebih dari satu akun Skype, Anda bisa mengaktifkan keduanya secara bersamaan. Tapi jika Anda ingin melakukan komunikasi secara bersamaan, Anda diharuskan memiliki dua microfon dan dua kamera web. Ini dimaksudkan agar kelancaran komunikasi dan kenyamanan komunikasi.
Ukuran file yang perlu diunduh memang kecil tapi pada proses pemasangan, aplikasi ini melakukan proses pengunduhan data. Dilihat dari layanan antarmuka, aplikasi ini sangat sederhana dan nyaman dilihat. Jadi bagi Anda yang bari pertama kali mencoba aplikasi ini, Anda tidak perlu cemas akan mengalami banyak masalah berarti saat menggunakannya. Aplikasi ini memang dibuat ramah pada tiap penggunanya baik itu pengguna pemula ataupun yang sudah fasih dalam menggunakan aplikasi ini.
Saat Anda berhasil memasang aplikasi ini pada komputer Anda, Anda perlu melakukan konfigurasi semua akun Anda terlebih dahulu sebelum menggunakannya. Aplikasi ini menyediakan pilihan add yang berguna untuk menambah akun Skype yang Anda miliki. Untuk mengaktifkan akun Skype milik Anda secara bersamaan, Anda hanya perlu memilih akun yang akan diaktifkan dan memilih menu launch. Dan secara otomatis aplikasi Multi Skype Launcher akan melakukan koneksi akun-akun tersebut.
Aplikasi ini bukan merupakan aplikasi pelengkap aplikasi Skype, tapi aplikasi ini merupakan sebuah aplikasi modifikasi yang diharapkan mampu membantu pengguna Skype menjadi lebih efisien dalam berkomunikasi. Sayangnya saat melakukan proses pemasangan, aplikasi ini menyertakan aplikasi pihak ketiga yang jika Anda tidak membaca dengan baik instruksi pemasangan, Anda akan mengunduh aplikasi tersebut tanpa Anda sadari. Ini tentu saja akan merugikan Anda baik secara kemamuan internet yang terbeban aplikasi pihak ketiga yang tidak diinginkan dan juga dari kuota internet yang terkuras tanpa Anda ketahui. Jadi ada baiknya Anda mencermati instruksi pemasangan aplikasi ini. Selain tersisipnya aplikasi pihak ketiga pada proses pemasangan, aplikasi ini merupakan aplikasi yang menarik untuk dicoba khususnya bagi Anda yang memiliki lebih dari satu akun Skype. Jadi tunggu apa lagi untuk memasang aplikasi ini pada perangkat komputer Anda.