Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan foto yang memiliki efek kembar. Anda akan mendapati dua orang yang sama dalam satu foto seolah-olah si kembar sedang foto bersama, padahal foto tersebut merupakan hasil pengolahan grafis menggunakan perangkat lunak komputer.
Seiring dengan perkembangan jaman, foto berefek kembar dapat kita buat dengan memanfaatkan aplikasi-aplikasi yang tersedia pada perangkat telephone pintar. Salah satu aplikasi tersebut adalah Twin Camera, dengan menggunakan aplikasi yang dikembangkan oleh ESSE.VN ini Anda dapat membuat foto kembar dengan cepat dan mudah. Biasanya hasil pengolahan gambar akan digunakan untuk mengagetkan teman dengan cara mengunggahnya melalui situs jejaring sosial.
Cara menggunakan aplikasi Twin Camera sangatlah mudah, Anda hanya perlu mengakses aplikasi melalui ikon yang terletak di homescreen, secara otomatis Anda akan masuk ke fitur pengambilan gambar. Yang harus Anda perhatikan adalah, terdapat garis putih ditengah layar yang berfungsi sebagai penanda bilah kiri maupun kanan kamera. Pertama-tama ambillah gambar seseorang untuk berpose pada bilah kiri layar, selanjutnya ambillah gambar orang yang sama disebelah kanan layar dengan posisi yang berbeda. Selanjutnya aplikasi akan memproes gambar dan Anda dapat memiliki gambar seseorang yang tampak kembar identik.
Cara kerja aplikasi Twin Camera sangat sederhana, lensa akan menangkap dua gambar secara bergantian yaitu sebelah kiri dan kemudian beralih ke sebelah kanan layar. Setelah proses pengambilan gambar selesai, aplikasi akan menggabungkan dua gambar tersebut menjadi satu frame yang utuh.
Agar mendapatkan hasil terbaik, Anda diharapkan untuk menggunakan media sejenis tripod khusus smartphone agar pengambilan gambar lebih sempurna, khususnya saat mengambil gambar kedua di bilah kanan layar. Jika tangan Anda goyang saat mengambil gambar ke dua maka besar kemungkinan mendapatkan frame yang tampak terpotong ditengah gambar. Jika tripod dirasa mahal, Anda dapat memanfaatkan media lain seperti meja dan tatakan yang berfungsi untuk mensejajarkan posisi kamera, terakhir Anda dapat memanfaatkan fitur timer yang secara otomatis menangkap gambar setelah hitungan mundur habis.
Fitur yang sama dapat Anda temukan pada aplikasi Easy Twin Camera Free dan Twin Me! Clone Camera – Trial yang memiliki tampilan dan kecerahan yang lebih baik, sayangnya kedua aplikasi ini hanya menyediakan beberapa kali jepretan gratis sebelum berbayar.
Twin Camera dapat di unduh secara gratis, khususnya bagi Anda pengguna telephone pintar berbasis Android melalui layanan Google Play Store. Aplikasi ini tercatat telah mencapai 1.000.000 unduhan pada layanan Android Market. Menurut saya, kelengkapan fitur dan kemudahan dalam mengoperasikan aplikasi secara instan ini merupakan alasan utama bagi pengguna Android untuk tidak melewatkan aplikasi ini begitu saja, khususnya pada kalangan remaja dengan keperluan narsis di berbagai jejaring sosial.