Hwmonitor adalah sebuah aplikasi yang mampu memonitor dan menunjukan pada Anda kondisi perangkat keras yang Anda miliki. Hwmonitor akan membaca sistem kesehatan utama komputer Anda seperti panas, tegangan dan kecepatan kipas. Program ini menangani banyak jenis chip sensor, membaca GPU karti video, dan dapat membaca CPU. Selain itu aplikasi ini memiliki harddrive suhu melalui S.M.A.R.T.
Sebenarnya aplikasi ini lebih menitik beratkan fungsinya pada suhu yang dihasilkan oleh perangkat komputer Anda. hal tersebut dilakukan mengingat suhu menjadi sebuah faktor penting yang membuat perangkat komputer Anda lebih awet dan dalam kondisi yang lebih baik. Antarmuka yang diberikan pada aplikasi ini sangat sederhana. Anda hanya perlu membuka aplikasi ini dan aplikasi ini akan bekerja sendiri merekam kondisi komputer Anda saat itu. Data yang akan muncul antara lain suhu terendah komputer Anda dan suhu tertingginya. Dengan menggunakan aplikasi ini Anda dapat mengetahui lebih awal jika komputer Anda membutuhkan perangkat keras tambahan seperti kipas luar, atau jika komputer Anda memerlukan sebuah pengecekan perangkat keras karena suhunya yang terlalu panas.
Aplikasi ini juga mampu mencetak rekaman kesehatan yang didapat. Jadi Anda bisa membandingkan keadaan perangkat komputer Anda dari hari ke hari sehingga Anda benar-benar mampu melakukan penanganan saat komputer Anda menunjukan tanda-tanda ketidak stabilan. Dengan ukuran aplikasi yang tidak terlalu besar Anda tidak perlu merasa cemas aplikasi ini akan membebani ruang penyimpanan perangkat komputer Anda. bahkan melihat fungsinya aplikasi ini mampu mengontrol penggunaan komputer Anda. jika Anda merasa komputer Anda telah panas, Anda dapat segera menghentikan pekerjaan Anda untuk sementara waktu dan membiarkan perangkat komputer Anda menurunkan suhu. Jadi aplikasi ini merupakan sebuah aplikasi yang layak dicoba pada perangkat komputer Anda.