Ghostscript Viewer atau GSView merupakan program antarmuka untuk melihat dan melalukan penyuntingan berkas Ghostscript untuk Windows. Ghostscript sendiri merupakan perantara atau penerjemah untuk bahasa deskripsi halaman PostScript yang digunakan oleh printer laser. Selain itu juga merupakan bahasa yang mendeskripsikan halaman sebuah dokumen PDF.
Untuk bisa melihat atau mencetak sebuah dokumen Ghostscript, maka diperlukan sebuah software khusus, salah satunya GSView ini. GSView mempunyai banyak fitur yang disertakan, di antaranya :
Selain berbagai fitur diatas, GSView juga menyertakan berbagai fitur yang bisa diakses melalui menu atau dilihat halaman dokumentasi yang cukup banyak. GSView dapat dijalankan langsung melalui media seperti CD-ROM atau USB FLashdisk, sehingga menjadi aplikasi portabel.
Selain tersedia untuk Windows, sistem operasi lainnya juga disediakan, bahkan untuk Windows versi lama (Win16). Bahasa tampilan juga bisa dipilih dari beberapa bahasa, misalnya Inggris, Jerman, Perancis, Rusia, Swedia dan lainnya.
Untuk bisa menggunakan GSView, maka di komputer pengguna harus terpasang software Ghostscript mulai versi 7.04 sampai versi 9.19, yang bisa diunduh secara terpisah. Sedangkan untuk ghostscript versi lama, masih bisa berjalan dengan GSView versi-versi sebelumnya. Bagi pengguna aplikasi lain yang terbiasa dengan tampilan yang baru, mungkin agak kurang nyaman dengan GSView, karena tampilannya sangat sederhana dan gambar icon yang digunakan mungkin terkesan sangat tua.
Jika kita sering bekerja dengan berkas ghostscript, maka aplikasi seperti GSView ini mungkin sangat dibutuhkan. Tidak banyak alternatif program sejenis untuk windows yang bisa digunakan, selain misalnya PDF Blender atau Ghostscript Studio.