Spartan Wars: Empire of Honor adalah sebuah permainan strategi yang dimainkan secara online dengan pemain-pemain lain dari seluruh dunia. Berlatar belakang di Sparta, sebuah wilayah di Yunani kuno yang terkenal dengan pejuang-pejuangnya yang gagah berani, dalam permainan ini Anda adalah seorang penguasa kota. Anda harus membangun kota Anda, melatih pasukan, dan berperang dengan kota lain.
Dalam bermain, pertama-tama Anda akan dipandu untuk membangun City Hall yang berfungsi sebagai pusat pemerintahan Anda. Dalam membangun kota, Anda membutuhkan resources atau berbagai sumber daya. Untuk sumber daya alam, Anda membutuhkan emas sebagai alat tukar, kayu bebatuan sebagai bahan bangunan, dan bahan makanan. Setiap sumber alam membutuhkan bangunan tersendiri untuk mendapatkannya. Anda juga membutuhkan tenaga kerja berupa slave atau budak yang dapat dihasilkan dengan membangun Cottage. Jumlah maksimum slave yang bisa Anda miliki bergantung pada seberapa berkembang City Hall Anda. Perhatikan pula bahwa dalam mempekerjakan slave, Anda tetap harus mengeluarkan sejumlah uang.
Salah satu fitur menarik dalam Spartan Wars adalah adanya kartu dewa atau God. Kartu tersebut merupakan perlambang dari dewa-dewa Yunani seperti Hades, Poseidon, dan yang lainnya. Setiap kartu memiliki 2 efek berbeda, yaitu efek dalam perang (Combat Skill) serta efek dalam kota (Skill City). Di kota, Anda dapat mengaktifkan kartu dengan cara meletakkannya di dalam Temple dengan fungsi Worship. Begitu pula dalam pertarungan, sebelum Anda mengutus pasukan untuk berperang, Anda dapat menentukan kartu mana yang Anda pergunakan.
Untuk berperang tentu Anda membutuhkan pasukan. Anda dapat melatihnya dengan membangun Barrack. Ada berbagai tingkatan pasukan tersedia, dan seiring dengan semakin berkembangnya kota Anda, Anda dapat melatih pasukan yang lebih kuat.
Dengan beragamnya fitur yang ada di dalam permainan, bisa jadi permainan ini tidak cocok untuk Anda pemain casual. Pengembang telah menyediakan fitur tutorial yang sangat membantu dalam memulai permainan. Anda juga dapat terus mengikuti Quest yang ada untuk dapat berkembang.
Spartan Wars dirilis pada tahun 2012 untuk Android dan iOS. Di Google Play Store permainan ini telah diunduh lebih dari 5 juta kali dengan rating 4.3 dari 90 ribu review. Permainan ini dirilis oleh tap4fun yang juga telah merilis permainan lain berjudul Galaxy Empire dan King’s Empire yang bertipe sama, strategi online.