Ingin sekedar memperkenalkan dunia medis pada anak Anda? Tidak masalah. Cobalah permainan Nose Doctor dari Degoo ltd. Program berukuran 11 mega byte ini akan memberi wawasan umum tentang apa yang dilakukan dokter saat menangani pasien dengan keluhan sakit di hidung.
Tapi kami peringatkan dulu bahwa mungkin tidak semua anak cocok memainkannya karena gambar yang ditampilkan mengandung unsur jorok. Bukan dalam artian tidak senonoh tetapi tidak bersih/kumuh.
Di awal permainan ada enam pilihan karakter yang akan ditangani. Dua diantaranya adalah vampir dan orang berkulit hijau berambut cepak seperti tokoh Frankenstein. Yang lainnya adalah pasien pria atau wanita. Di halaman selanjutnya pasien sudah berada di ruang tindakan dan berbagai alat sudah disiapkan untuk menangani penyakit hidung. Ada semprotan air, gunting manual, gunting elektrik, pinset pencabut bulu, tisu dan lain sebagainya. Masing-masing alat ini diletakkan secara berurutan walaupun bisa digunakan secara acak. Bahkan kalau mau Anda bisa memainkannya langsung ke langkah terakhir dengan cara memilih tombol Next pada halaman satu dan duanya.
Walaupun tidak ada penilaian jika pasien tidak ditangani dengan benar tetapi Nose Doctor sebenarnya cukup memberikan banyak gambaran jika dimainkan secara berurutan di setiap tahapnya. Di sana diperlihatkan alat khusus seperti dengan fungsi khusus yang tidak semua orang tahu seperti alat untuk melihat rongga hidung bagian dalam. Dengan alat ini penyakit yang tidak terlihat dengan mata dari luar nampak dengan jelas membuatnya bisa ditangani dengan tepat.
Nose Doctor kami jalankan di perangkat dengan android versi 4.1.2 Jelly Bean dengan RAM 1 GB, GPU Adreno 203 dan prosesor empat inti 1.2 GHz. Tidak ada kendala apapun saat memainkannya. Peralihan antar halaman, efek khusus (seperti bisul yang mengempis ketika sudah ditangani dengan benar) berjalan baik, efek suara juga muncul sempurna dan lain sebagainya. Mungkin perangkat yang digunakan memang cukup handal tetapi jika program juga tidak sempurna dari dalamnya maka berbagai masalah bisa muncul saat dimainkan.
Dalam nuansa kedokteran seperti Nose Doctor ini ada banyak sekali yang menyerupai walaupun penyakitnya beda. Nail Doctor - Kids Games dari GameiMax dan Little Eye Doctor - Free Games dari 6677g.com misalnya. Nail Doctor menangani penyakit di kuku sedangkan Little Eye Doctor tentang penyakit mata. Walaupun keduanya bukan penyakit hidung seperti Nose Doctor tetapi tindakan yang diambil, langkah-langkahnya dan bahkan tampilannya mirip sekali satu sama lain. Lumayan menarik juga jika mencobanya satu per satu.
Satu hal yang perlu diperhatikan, jika Anda memainkan permainan-permainan ini dengan perangkat terhubung dengan internet maka akan muncul iklan di beberapa halamannya. Matikan saja internet saat ingin bermain, karena program juga berjalan penuh tanpa internet.