Baby Pet Vet Doctor adalah permainan yang diluncurkan oleh 6677g.com yang berkisar pada dunia dokter hewan. Lebih khususnya lagi adalah dokter hewan yang menangani perawatan anak hewan. Perawatan yang diberikan mulai dari memandikan, mengobati, perawatan dasar, sampai memakaikan pakaian binatang.
Untuk mulai bermain cukup pilih salah satu karakter dari empat yang tersedia. Setelah itu pilih tombol Next lalu dari empat pilihan perawatan pilihlah salah satunya. Di setiap jenis perawatan sudah ada petunjuk memainkannya. Pada bagian Pet Doctor misalnya, walaupun di sana ada beberapa peralatan medis yang belum tentu kita tahu namanya tetapi saat satu alat dipilih akan keluar petunjuk untuk menggunakan alat tersebut. Contohnya, jika sedang memilih stetoskop maka akan muncul lingkaran berwarna merah sebagai penanda dimana harus meletakkan stetoskop. Begitu pula untuk termometer dan alat perekam jantung.
Di bagian Pet Bath yaitu untuk memandikan hewan, prosedurnya sedikit berbeda walaupun sama-sama posisi hewan terlentang terbalik. Di sana Anda harus meratakan sabun, membilas dengan air, mengeringkan dengan handuk dan hair dryer lalu memotong kuku-kuku tajam dan sebagainya. Petunjuknya sudah cukup jelas misalnya dengan muncul tulisan Tap Here (sentuh di sini) untuk bagian memotong kuku atau cukup dengan meratakannya jika berupa sabun, air, handuk atau pengering rambut.
Baby Pet Vet Doctor berukuran 15 mega byte, tidak terlalu besar untuk perangkat keluaran baru-baru ini. Versi android yang diminta juga ringan yaitu 2.2. Saat kami cobakan dengan android 4.1.2 di perangkat berprosesor empat inti 1.2 GHz dan RAM 1 GB game berjalan mulus tanpa hambatan. Berbagai efek animasi yang membuat permainan ini menjadi menarik bisa berjalan sempurna. Satu-satunya ganggunan muncul dari iklan karena perangkat kami terhubung dengan internet. Pada saat pertama kali membuka akan muncul iklan secara tiba-tiba dan memenuhi layar. Jika belum siap dengan kemunculannya maka otomatis pengguna akan memilihnya lalu dibawa ke halaman program tertentu di Google Play. Saran kami matikan saja internet di perangkat saat bermain Baby Pet Vet Doctor.
Tentu ada banyak game serupa ini dimana pemain memerankan tokoh dokter dalam berbagai bidang. Nose Doctor dari Degoo Ltd, Nail Doctor, Pet Doctor dan Pet Vet Doctor hanyalah sebagian kecil dari deretan daftar panjang game serupa ini. Karena tiap game hanya berfokus pada satu bidang saja (hidung, mata, kuku, binatang, dsb.) maka bagus/jeleknya game disesuaikan dengan selera saja.
Baby Pet Vet Doctor ini pada awalnya kami kira ditujukan untuk anak-anak saja tetapi setelah kami coba ternyata cukup lucu juga bagi orang dewasa.